SajianSedap.com - Berita terpopuler hari ini (10/4).
Dari cara membuat daun singkong tetap berwarna hijau.
Sampai Pemerintah DKI Jakarta bagikan sembako di tengah PSBB.
Cara Masak Daun Singkong Supaya Warnanya Tetap Hijau
Pohon singkong adalah salah satu pohon wajib tanam bagi orang Indonesia.
Umbinya biasa diolah jadi sejuta penganan hingga daunnya pun enak disayur.
Yang paling sering, daun ini hanya direbus dan kemudian dijadikan lalap bersama sambal dan aneka gorengan.
Contoh nyatanya, di rumah makan Padang, rebusan daun singkong ini jadi menu sayur utama yang disuka banyak konsumen.
Selain lezat, daun singkong rebus di rumah makan Padang sering juga dipuji karena tampilannya.
Di sana, daun singkong berwarna hijau segar seperti baru keluar dari air rebusan.
Padahal daun singkongnya sudah dingin dan direbus dari pagi hari.
Bagaimana, sih, caranya? Simak info selengkapnya di sini.
Seorang Pria Membawa Virus Corona 'Gratis' untuk Keluarganya Sendiri
Dampak dari virus corona sudah mulai terlihat.
Bahkan seorang pria membawa virus mematikan ini ke dalam rumahnya hanya karena mampir sebentar untuk belanja di supermarket.
Ditambah lagi anak bungsunya harus dikarantina meski usianya belum ada setahun.
Naas, di usianya yang masih sangat kecil, bayi lelaki tersebut terbaring tidak berdaya di rumah sakit.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
Penyebabnya ternyata hal yang sangat sederhana.
Bayi dari keluarga Inggris tersebut tertular dari ayahnya sendiri.
Simak info selengkapnya di sini.
Pemerintah akan Bagikan Sembako Di Tengah PSBB
Kabar bahagia untuk warga Jakarta ditengah Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB.
Hal ini lantaran pemprov DKI Jakarta akan mulai membagikan sembako mulai besok (9/4).
Terdapat beberapa hal yang patut diperhatikan dari pembagian sembako ini.
Pemerintah DKI Jakarta akan menyiapkan bantuan sosial bagi warga miskin dan rentan miskin yang terdampak atas pelaksanaan PSBB.
Tak hanya itu, bantuan akan diberikan juga kepada warga yang terdampak atas kondisi ekonomi yang turun akibat wabah Covid-19.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, bantuan sosial tersebut akan diberikan mulai Kamis, (9/4/2020).
Simak info selengkapnya di sini.
7 Manfaat Minum Air Dingin yang Jarang Orang Tahu, Selema Ini Sering Dikira Bikin Batuk
KOMENTAR