Terinfeksi dari Pasien Lain
Tenaga medis menjadi ujung tombak penanganan pasien positif corona. Maka secara langsung maupun tidak langsung, merekalah paling riskan tertular.
Meski sudah mengenakan APD lengkap dan standar, tetap saja masih berisiko tertular coronavirus karena tenaga medis bersinggungan dengan pasien.
Secara nasional sudah ada puluhan tenaga medis, terutama dokter, yang meninggal dunia karena tertular virus corona dari pasien.
Nah, menjadi kabar menggemberakan dan penyemangat jika ada dokter yang telah terinfeksi virus corona, kemudian bisa sembuh pulih.
Satu di antaranya adalah dokter Widi Antono, pasien positif corona asal Kabupaten Pati dinyatakan sembuh setelah hampir sebulan menjalani perawatan di RSUD dr Moewardi Surakarta.
Dokter Widi merupakan dokter bedah yang pada Maret lalu menangani Almarhum Imam Suroso ketika menjalani operasi mata ikan di sebuah rumah sakit swasta di Pati.
Tak lama setelah menjalani operasi tersebut, Imam Suroso yang merupakan anggota DPR RI menjadi Pasien Dalam Pengawasan (PDP) corona di RSUP Kariadi Semarang.
Akhirnya, pada 27 Maret 2020, Imam meninggal dunia. Diketahui kemudian, hasil labnya positif Covid-19.
Penulis | : | Rafida Ulfa |
Editor | : | Rafida Ulfa |
KOMENTAR