Nenek 72 Tahun Terbebas dari Virus Corona, Bongkar Tips Mudah Kesembuhannya dengan Dua Hal yang Biasa Kita Lakukan Ini! Gampang Banget!
SajianSedap.com - Wabah virus corona masih tetap menjadi ketakutan untuk warga Indonesia saat ini.
Meskipun begitu, jumlah orang yang sembuh setiap harinya kini bertambah.
Per (25/4) pun tercatat sudah 1.042 pasien virus corona yang sembuh.
Salah satunya adalah seorang nenek asal Banyumas ini.
Awal pekan ini menjadi hari yang sangat menggembirakan bagi nenek berusia 72 tahun asal Desa Bantuanten, Kecamatan Cilongok, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.
Setelah menjalani isolasi beberapa pekan, nenek berinisial W ini akhirnya dapat menghirup udara bebas.
Sehari sebelumnya, hasil swab kedua nenek ini keluar dan dinyatakan sembuh dari Virus Corona alias Covid-19.
Kesembuhannya sekaligus menumbuhkan asa bagi pasien lainnya.
Banyak disebutkan bahwa pasien virus corona yang meninggal kebanyakan dari kalangan lanjut usia.
Namun, nenek ini merupakan salah satu dari lansia di dunia yang membuktikan bahwa virus corona bisa ditaklukkan.
Di usia yang tidak lagi muda, nenek ini mampu "melawan" virus yang hingga kini belum ditemukan vaksinnya itu.
Bagaimana kiat nenek ini dalam melewati masa-masa sulit?
Kunci Sembuh dari Corona
Saat berbincang dengan Bupati Banyumas, Achmad Husein, Senin (20/4/2020) di kompleks Pendapa Sipanji Purwokerto, W mengaku kuncinya ialah doa.
Selain itu, ia juga selalu mematuhi perintah atau anjuran dari tim medis dari tim medis RSUD Margono Soekarjo Purwokerto yang selama ini merawatnya.
"Meminta kesembuhan kepada Allah. Mematuhi perintah dokter, perawatnya. Makan yang sehat dan semangat," tutur W.
W mengaku awalnya sempat merasa takut ketika mengetahui dinyatakan terinfeksi Covid-19.
"Pertama takut, (gejala awal) batuk, sesak napas," kata W.
Direktur RSUD Margono Soekarjo dr Tri Kuncoro mengatakan, berdasarkan hasil swab kedua, nenek tersebut dinyatakan negatif Covid-19.
Sementara itu Achmad Husein mengatakan, semangat nenek W diharapkan dapat menjadi contoh bagi pasien lainnya.
"Dengan keikhlasan, kesabaran dan tenang alhamdulillah bisa sembuh. Saya tanya katanya ikhlas, pasrah kepada Tuhan, tawakal intinya, akhirnya bisa sembuh," ujar Husein.
Diketahui bahwa jumlah kasus positif Covid-19 di Indonesia bertambah.
Hingga Sabtu (25/4/2020) pasien bertambah sebanyak 396.
Dengan demikian, jumlah total kasus pasien yang terjangkit virus corona di Tanah Air kini mencapai 8.607 orang.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
"Kasus konfirmasi positif ada 8.607," ujar Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto dalam konferensi pers di Jakarta, Sabtu sore.
Dari jumlah tersebut, sebanyak 720 pasien meninggal dunia.
Sementara itu, jumlah pasien yang dinyatakan sembuh bertambah 40 orang dibandingkan 24 jam sebelumnya sehingga total menjadi 1.042 orang.
Yuri menegaskan bahwa penularan virus corona masih terjadi di tengah masyarakat.
Oleh sebab itu, masyarakat diminta sementara waktu untuk tidak bepergian ke luar rumah dulu hingga wabah virus berakhir.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Kisah Nenek 72 Tahun Sembuh dari Corona, Doa dan Semangat Jadi Kunci dan UPDATE 25 April: Kasus Covid-19 di Indonesia Mencapai 8.607.
Tips Masak Rendang Jengkol Super Empuk dan Legit, Perhatikan Langkah-langkahnya
Penulis | : | Rafida Ulfa |
Editor | : | Rafida Ulfa |
KOMENTAR