Tidak hanya botol dengan materi plastik, menurut Yulia, botol minum yang terbuat dari stainless steel atau kaca, juga tidak luput dari mikroba.
"Materi botol tidak berpengaruh, bakteri tetap bisa menempel,
apalagi kalau isi botolnya bukan hanya air, tetapi teh, kopi, atau susu," ujar dokter spesialis mikrobiologi klinis dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia ini.
Cara mencuci botol yang benar
Satu-satunya cara untuk mencegah kuman berkembang biak adalah dengan mencuci botol secara benar dan tidak membiarkan sisa minuman terlalu lama di botol.
Yulia menyarankan agar kita tidak sekadar mencuci botol dengan sabun lalu dikocok-kocok dengan air panas.
"Mencuci botol harus dengan spons, terutama di tempat yang sulit dijangkau seperti dasar botol," ujarnya.
Semua bagian botol, termasuk sela-sela tutup botol hingga sedotan harus dicuci, setelah itu botol harus dikeringkan.
Penulis | : | Rafida Ulfa |
Editor | : | Rafida Ulfa |
KOMENTAR