SajianSedap.com - Agar sop iga buatan kita jadi lebih nikmat saat disantap, ada beberapa trik yang wajib kita tiru saat memasaknya.
Tenang saja, trik berikut ini tidak terlalu sulit untuk diikuti.
Jadi siapa saja bisa kok mencontek cara agar sop iga lebih sedap ini.
Baca Juga: Resep Soto Ayam Santan Enak, Hidangan Berkuah Spesial Untuk Makan Malam Di Akhir Pekan
Baca Juga: Resep Sop Daging Goreng Enak Bisa Jadi Menu Pilihan Untuk Mengolah Sisa Daging Qurban
Sop iga sapi memang makanan favorit hampir semua orang.
Karena itu, semua orang pasti tertantang untuk membuat sop iga di rumah.
Soalnya, kalau makan di restoran, harganya cukup selangit.
Itupun pasti tidak puas karena iganya hanya beberapa potong saja.
Nah, kalau bisa membuatnya sendiri di rumah, keluarga pasti bisa makan sop iga sepuas yang mereka mau.
Namanya juga sop, tentu saja bagian yang penting dari sop iga sapi adalah kuahnya.
Kuah sop iga yang enak harusnya harum, penuh rempah dan berkaldu nikmat.
Kuahnya juga paling enak kalau ringan di lidah dan tidak berlemak.
Baca Juga: Resep Sup Makaroni Enak Ini Bikin Pagi Di Akhir Pekan Jadi Lebih Hangat
Untuk mendapatkan sop iga dengan kriteria seperti ini, ada baiknya kita simak dulu tips ini sampai habis, ya.
Pas banget untuk mengolah iga sapi dari hasil qurban.
1. Supaya Kuah Sop Iga Gurih
Sop iga sapi yang gurih didapat dari kaldu tulang dan daging yang keluar selama proses perebusan.
Untuk itu, iga sapi harus kita masak di dalam air dingin.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini
Air dingin akan membuat pori-pori daging dan tulang terbuka dan kaldu akan keluar.
Dengan begitu, kuah sop iga sapi dijamin akan gurih luar biasa.
Sedangkan kalau dimasukkan ke dalam air mendidih, pori-pori daging akan terkunci sehingga juice tetap ada dalam daging.
Cara ini tentu tak cocok digunakan kala membuat sop.
Jadi cara paling tepat, masukkan iga sapi ke dalam air dingin (bersuhu biasa) lalu baru nyalakan kompor.
Baca Juga: Resep Idul Adha, Resep Bayam Kuah Ceker Ayam, Semangkuk Hidangan yang Penuh Nutrisi
Baca Juga: Resep Sop Iga Kambing Enak, Pilihan Menu Idul Adha yang Juara Rasanya
2. Gunakan Banyak Rempah
Sop iga sapi terkenal cukup berlemak.
Karena itu, untuk membuat si penyantap tidak mual akibat kebanyakan lemak tadi, kita harus gunakan banyak rempah saat memasak sop iga sapi.
Biasanya, ke dalam kuah sop akan dimasukkan tumisan bawang putih dan bawang merah cincang.
Setelah itu, bisa ditambahkan cengkeh, kayumanis, dan merica dalam jumlah cukup banyak.
Kuah sop pun jadi harum luar biasa dan tidak membuat mual.
Baca Juga: Resep Idul Adha, Resep Soto Tetelan, Hidangan Berkuah yang Bikin Makan Malam Jadi Lebih Istimewa
Baca Juga: Resep Idul Adha, Resep Ayam Masak Woku Ini Bikin Nafsu Makan Jadi Berlipat Ganda
Bagaimana?
Sudah jelas sekali cara membuat sop iga yang kuahnya sedap, kan?
Hasilnya, sop iga buatan kita akan terasa semakin nikmat.
Baca Juga: Resep Sup Telur Puyuh Enak Ini Tercipta Dari Bahan yang Praktis
KOMENTAR