Kanker Payudara Menyerang Tubuhnya di Usia Muda, Penyanyi Ini Justru Sembuh Total Setelah Pantang Makan Nasi Seumur Hidup
SajianSedap.com - Semua pasti kenal dengan penyanyi yang satu ini.
Ya, Andien atau Andini Aisyah Haryadi memang salah satu artis populer di tanah air.
Tak banyak yang tahu, ternyata andien sempat idap kanker payudara dan berhasil sembuh total.
Untuk sembuh dari penyakit itu, ada berbagai cara yang ia ditempuh.
Mulai dari mengatur pola makan hingga berohraga.
Baca Juga: Delicious Ayam Tumis Tomat Hijau, Simple Dish Ready in 20 Minutes
Baca Juga: Comforting Soto Mie Daging, Weeknight Soup That Will Feed a Crowd
Meski tidak mudah, tapi keinginan yang kuat membuatnya bisa konsisten untuk melakukan pola hidup sehat selama bertahun-tahun.
Salah satunya yaitu pantang konsumsi makanan ini.
Pantang Makan Nasi
Perubahan gaya hidup Andien sudah ia mulai sejak tahun 2001, setelah sembuh dari penyakit kanker payudara yang pernah dideritanya.
Lantas tak sedikit penggemar yang kagum dan memuji perubahan bentuk tubuh Andien ini.
Banyak pula yang bertanya apa rahasia tubuh seksi dan langsing Andien.
Ternyata selama bertahun-tahun, wanita kelahiran 25 Agustus 1985 ini sudah menjalankan pola hidup sehat.
Sejak 10 tahun yang lalu, Andien memang memiliki kebiasaan untuk mengganti asupan karbohidratnya dengan memakan ubi atau kentang.
Menurutnya, nasi itu mengandung gula yang sangat tinggi.
“Nasi mengandung gula tinggi banget, aku dasarnya ingin membatasi gula, tidak mengonsumsi berlebihan gula tadi,” ujar Andien.
Tak heran, dengan pola makan tersebut, Andien pun selamat dari kanker payudara yang diidapnya.
Menapaki karir di industri musik bukanlah jalan yang mudah dilalui olehnya.
Bahkan ia harus mendapati bahwa tubuh mungilnya ini didiagnosis kanker payudara.
Artikel Berlanjut Setelah Video Berikut Ini
Rahasia Sembuh dari Kanker Payudara
Kanker ini memang menjadi momok sangat menakutkan bagi umat manusia, khususnya kaum wanita.
Awal mula mendapati hal tersebut, saat Andien tengah berada di bangku SMA dimana Terdapat benjolan kecil di salah satu payudaranya itu.
Pada tahun 2002 silam, Ia telah menjalani operasi pengangkatan kanker di Rumah Sakit Pusat Pertamina, Jakarta Selatan.
Ia pun tampak bingung karena tak ada keluarga yang memiliki penyakit tersebut.
Menurut dokter yang memeriksa kondisinya waktu itu, pelantun lagu Gemilang ini terlalu banyak mengonsumsi junk food atau makanan cepat saji.
Sesuai saran dokter, kini Andien harus lebih berhati-hati dalam mengatur pola makannya.
Rokok, alkohol, dan makanan berlemak tinggi adalah sesuatu yang dihindari olehnya.
Hal ini tentu saja untuk menghindari tidak mau penyakitnya kembali datang dan mengganggu kariernya.
Sembuh total, Ia mulai menerapkan pola hidup sehat, mulai dari berolahraga hingga mengatur asupan makanan.
Ia kini lebih banyak mengkonsumsi buah-buahan yang mengandung antioksidan tinggi ketimbang memakan junkfood lagi.
Selain itu, Ia juga mulai giat berolahraga untuk menyeimbangkan pola makan tersebut.
Artikel Ini Telah Tayang di SajianSedap.com dengan Judul Sembuh Total dari Kanker Payudara, Penyanyi Cantik ini Tak Lagi Makan Nasi Putih Selama 10 Tahun!
Penulis | : | Siti Afifah |
Editor | : | Siti Afifah |
KOMENTAR