Di rumah Laila biasanya hanya ada nasi.
Nasi pun sering disulap menjadi bubur, kemudian ditambah garam seadanya agar lebih ‘berasa’.
Hal tersebut diungkapkan oleh tetangga dekatnya yang bernama Darsih.
"Tapi kadang suka ada yang antar sembako ke rumah atau ngutang dulu untuk beli lauk di warung karena enggak ada kompor," ungkap Darsih.
Laila juga sering tidak makan karena tidak memiliki uang dan tidak ada lauk di rumahnya.
Darsih tak mengetahui secara pasti apa yang terjadi dengan Laila, sehingga uang honornya sehabis kerja sering habis dengan cepat.
Tetangganya itu mengatakan, "Yah saya enggak tahu yah, dia tuh punya uang abis kerja, kadang habisnya cepat, boros banget dia saya juga enggak tahu kenapa, makanya yah secara tidak langsung Laila itu 'kelaparan' selama ini.”
Dari cerita Laila Sari, kita belajar bahwa tak semua kehidupan artis selalu dikelilingi oleh gelimang harta.
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR