Kepada Livestrong, pakar kesehatan dan dokter Tasneem Bhatia mengungkapkan, kehilangan libido dapat terkait beberapa hal.
Mulai dari defisiensi vitamin B, memengaruhi energi; defisiensi seng, memengaruhi testosteron; hingga defisiensi asam lemak, memengaruhi produksi hormon secara umum.
Mengonsumsi buah-buahan dan sayuran dengan vitamin A, E dan asam lemak omega-3--seperti stroberi organik, alpukat dan ubi jalar--juga dapat membantu menjaga libido yang sehat.
Sayangnya, ada makanan tertentu yang bisa memiliki efek sebaliknya.
Berikut deretan makanan yang membunuh gairah seks pria:
Baca Juga: Para Suami Wajib Tahu! Makan 1 Siung Bawang Merah Sebelum Tidur Ampuh Naikan Gairah di Ranjang!
1. Susu
Apakah kamu termasuk laktosa intoleran?
Penting untuk diketahui, memiliki kondisi perut kembung dan berisi gas dapat mengurangi gairah seks siapa pun.
Menurut Tas, banyak pria tidak menyadari mereka tidak intoleran terhadap susu, sehingga terus mengonsumsi yang mana berdampak negatif pada dorongan seksual.
Penulis | : | Rafida Ulfa |
Editor | : | Rafida Ulfa |
KOMENTAR