Yuni Shara Trauma Pada Lelaki
Pernikahan pertama Yuni Shara di tahun 1993 lalu hanya bertahan selama 4 bulan.
Sang suami, Raymond Manthey diketahui melakukan KDRT hingga membuat Yuni mengalami trauma berkepanjangan.
Terutama tentang kehidupan seksualnya dengan sang suami dimasa lalu hingga saat ini.
Hal ini diungkapkan Yuni dalam tayangan youtube Deddy Corbuzier pada (18/12/2020).
Yuni mengatakan saat dirinya menikah dengan Henry, trauma itu bahkan belum bisa hilang walau mereka telah memiliki dua orang anak.
"Itu yang pertama aku masih muda sekali, jadi itu sangat membekas. Jadi aku enggak pengen (berhubungan seksual) waktu itu," ujar Yuni.
"Jadi kalau aku berhubungan, aku melayani, iya," tambahnya.
"Kalau dia marah, dia kasar. (Setelah itu) dia minta maaf sampai berlebihan, psycho," jelasnya.
Yuni bersyukur dirinya tak sampai kehilangan kontrol diri saat pernikahan pertamanya itu hingga membuatnya bersyukur.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Daftar Makanan Dan Minuman yang Sebaiknya Tidak Diletakkan Di Pintu Kulkas, Apa Saja?
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR