Raffi dan Nagita Slavina yang saat itu ada di tempat yang sama tak kuasa menahan tawa melihat Luna salah tingkah berhadapan dengan mantan kekasihnya.
Menariknya, saat disinggung perihal tawaran jadi model video klip untuk lagu Ariel NOAH, Luna memberi jawaban telak.
"Gak mau. Biasanya kalau model video klip dipacarin semua," tandas Luna Maya.
Tak mau kalah, Anwar menanyakan dari mana Luna Maya mendengar hal tersebut.
"Gak ada, jangan dengerin orang lain. Dengerin aku aja," pungkas Anwar yang langsung disoraki oleh Raffi dan Nagita.
Luna Rasakan Sakit Hati Mendalam
Nampaknya rasa sakit hati yang dirasakan Luna pasca putus dari Ariel tak main-main.
Bahkan Ia mengaku perlu memakan waktu yang lama agar dirinya dapat memaafkan mantan kekasihnya itu.
Dilansir dari Nakita.id, jika Luna sudah bisa move on dari Reino Barack setelah setahun terakhir, ternyata mantan Luna Maya yang lainnya perlu waktu lebih lama.
Ialah Nazril Irham, atau yang lekat dikenal sebagai Ariel NOAH.
Tahun 2004 silam, Luna dan Ariel memang mulai dekat hingga dikabarkan memiliki hubungan khusus.
Malu-malu keduanya mengakui kisah cinta yang dijalin, lantas kemudian Luna dan Ariel malah tersandung kasus pornografi.
Akhirnya hubungan mereka berdua pun kandas, tetapi belakangan Luna yang pernah bertemu dengan Ariel tampaknya bereaksi biasa saja.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Source | : | GridPop.ID |
Penulis | : | Gustia |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR