Lantas jawabab Shanty membuat satu ruangan tertawa.
"Cuma di situ dia bisa minta maaf, di luar itu dia engga mau minta maaf" ucap Shanty kembali.
Sering Ribut Karena Hal Sepele
Di balik rumah tangganya yang harmonis, siapa sangka jika Denny dan Shanty sering ribut karena masalah sepele.
Dilansir dari Grid.id, menikah bukan perkara mudah, apalagi harus menyesuaikan watak dan karakter masing-masing pasangan.
Setidaknya itu yang dialami Denny dan Shanty di awal pernikahan mereka.
Tak heran jika di awal pernikahan, mereka banyak mengalami pertengkaran penuh drama.
Salah satunya adalah tragedi telur ceplok yang membuat Shanty sampai harus keluar dari rumah.
"Kebiasaan keluarga yang berbeda kan, nah pas udah satu rumah baru tahu," ujar Shanty seperti dikutip Grid.ID.
"Aku dari dulu di rumah kalau makan gak pernah lauknya banyak. Cuma nasi sama satu atau dua lauk udah cukup," imbuhnya.
Source | : | Grid.ID,YouTube |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR