SajianSedap.com - Resep Tumis Tofu Batang Seledri beneran layak kita sajikan untuk menu pelengkap makan malam karena praktis dibuat.
Tidak hanya itu saja, Resep Tumis Tofu Batang Seledri yang enak ini juga termasuk hidangan yang sehat.
Percaya enggak, kalau Resep Tumis Tofu Batang Seledri sebagai menu pelengkap makan malamnya, keluarga jadi berasa bersantap di restoran.
Baca Juga: Resep Brokoli Cah Tofu Enak, Lauk Makan Siang yang Lengkap Gizinya
Waktu: 20 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
1 buah (250 gram) egg tofu potong tebal 1 ½ cm, goreng berkulit
150 gram brokoli siangi
4 suing bawang putih iris
1 batang daun bawang potong ½ cm
2 buah (75 gram) tangkai seledri besar
150 ml kaldu ayam
1 sendok teh kecap asin
2 1/2 sendok makan saus hoisin
1/2 sendok teh cabai bubuk
1/4 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh tepung sagu dan 2 sendok teh air, larutkan
1/2 sendok makan minyak wijen untuk menumis
1/2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara MembuatTumis Tofu Batang Seledri:
1. Tumis bawang putih dan daun bawang sampai harum. Masukkan seledri. Aduk rata.
2. Tambahkan kaldu ayam, kecap asin, saus hoisin, cabai bubuk, garam, gula pasir, dan merica bubuk. Masak sampai mendidih.
3. Masukkan egg tofu dan brokoli. Masak sampai matang. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak sampai meletup-letup. Sajikan.
Baca Juga: Resep Sup Kental Tofu Enak, Hidangan yang Bikin Malam Hari Jadi Terasa Lebih Hangat
Baca Juga: Resep Tofu Hotplate Enak, Sajian Mewah Untuk Menikmati Tofu Bersama Keluarga
Baca Juga: Resep Tumis Tofu Brokoli Hoisin Enak, Sepiring Hidangan Sederhana Untuk Menu Pelengkap
Baca Juga: Resep Skotel Nasi Tofu Lada Hitam Enak, Menu Sarapan Super Lengkap yang Tampil Istimewa
Baca Juga: Resep Capcay Tofu Enak Ini Dijamin 100 % Gampang Untuk Dibuat
Cuma Pakai Tepung Terigu, Ini Cara Ampuh Mengusir Semut di Rumah Sampai ke Sarang-sarangnya
KOMENTAR