Banyak Dibenci Karena Miliki Bau Tak Sedap, Engga Nyangka Kalau Petai Miliki Enam Manfaat Tersembunyi, Salah Satunya Cegah Penyakit Mematikan Ini
SajianSedap.com - Jika membicarakan petai Anda pasti sudah tak kebayang baunya.
Bagaimana tidak, petai memang dikenal memiliki bau yang tak sedap.
Maka itu banyak yang tak suka dengan petai.
Namun, mulai sekarang jangan lagi memandang petai sebelah mata ya.
Sebab walau memiliki bau yang tak sedap, ternyata petai memiliki manfaat yang tak main-main loh.
Bahkan petai memiliki enam manfaat sekaligus.
Salah satu manfaat luar biasanya adalah mencegah penyakit mematikan ini.
Enam Manfaat Petai
Di balik bau yang tak sedap, ternyata petai memiliki enam manfaat luar biasa loh.
Bahkan petai pun bisa mencegah tubuh Anda dari penyakit mematikan ini loh.
Bukan tanpa alasan sebab ternyata petai memilliki kandungan baik seperti vitamin C, vitamin B2, fosfor dan lainnya.
Dilansir dari Kompas.com, berikut ulasan manfaat kesehatan dari petai melansir berbagai sumber:
1. Mencegah depresi
Sebuah penelitian pada seseorang yang berjuang dari gangguan depresi, banyak yang merasa jauh lebih baik setelah mengonsumsi pete.
Hal ini dikarenakan petai mengandung triptofan, sejenis protein yang diubah tubuh menjadi serotonin, yang dapat membuat rileks, meningkatkan mood, dan meningkatkan rasa nyaman.
Vitamin B6 yang terkandung pada petai mengatur kadar gula darah yang dapat mempengaruhi suasana hati, bahkan pada orang yang mengalami premenstrual syndrome (PMS).
Penelitian mengungkapkan, buah yang mengandung kalium dapat membantu seseorang meningkatkan rasa kewaspadaan dan meningkatkan daya ingat.
2. Memerangi radikal bebas
Petai menjadi salah satu makanan yang mengandung antioksidan tinggi, dipercaya dapat menangkal efek radikal bebas pada sel tubuh manusia.
Radikal bebas dalam tubuh dapat berdampak pada kerusakan sel dan menimbulkan berbagai penyakit seperti kanker, penyakit jantung, katarak, penuaan dini, diabetes, dan lainnya.
3. Mengatasi anemia dan tekanan darah
Petai sarat zat besi, yang dapat dengan mudah mendorong pembentukan hemoglobin di dalam darah yang membantu kasus anemia.
Selain itu, pete mengandung banyak kalium tapi lebih rendah garam yang membuatnya ideal mengatasi tekanan darah.
4. Mengatasi masalah sembelit dan mulas
Petai kaya akan serat, sehingga dapat membantu memulihkan aktivitas usus secara normal dan mengatasi masalah sembelit tanpa menggunakan obat pencahar.
Petai juga mempunyai efek antasida alami dalam tubuh, sehingga jika merasa mulas, pete dapat membantu meredakan nyeri.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
5. Mengimbangi rasa stres
Kalium merupakan mineral penting yang akan membantu menstabilkan detak jantung, mengirimkan oksigen ke otak, dan mengatur keseimbangan air dalam tubuh manusia.
Saat cemas, laju metabolisme meningkat, yang membuat kadar kalium menurun.
Petai mengandung kalium yang lumayan tinggi, sehingga dapat mengimbangi rasa stres.
6. Menjaga kesehatan jantung
Jantung berfungsi memompa darah ke seluruh tubuh untuk menunjang kelangsungan hidup.
Pentingnya peran jantung pada kehidupan, membuat seseorang harus menjaga kesehatannya.
Petai dianggap baik untuk jantung, karena kandungan serat, antioksidan, dan kaliumnya.
Kalium merupakan salah satu elektrolit dan mineral yang dapat menjaga tekanan darah agar selalu stabil, sedangkan serat dan antioksidan pada petai membantu mencegah pembentukan plak.
Pada pembuluh darah menuju jantung, pecahnya pembuluh darah menjadi salah satu faktor seseorang mengalami stroke yang berakibat pada kelumpuhan bahkan kematian.
Tak boleh berlebih
Meskipun petai mempunyai banyak manfaat baik, namun tak berarti bisa dikonsumsi secara berlebihan dalam jumlah banyak.
Untuk mendapatkan tubuh yang sehat, perlu untuk mengonsumsi makanan bergizi seimbang yang bisa diperoleh dari berbagai jenis makanan.
Mengonsumsi peti dalam jumlah berlebih tak dianjurkan karena berisiko merusak ginjal manusia.
Selain itu, penderita asam urat sangat dianjurkan membatasi konsumsi petai karena mengandung purin yang tinggi.
Kadar zat ini bisa menyebabkan naiknya kadar asam urat dalam darah manusia, sehingga sebelum mengonsumsi apa pun, seabiknya dipelajari agar tepat sasaran.
Baca Juga: CATAT Kalau Tidak Ingin Mati Muda, STOP Simpan Tomat dalam Kulkas karena Bahayanya Tidak Main-main!
Air Rebusan Kulit Petai
Meski pun memiliki bau yang tak sedap, petai mengandung banyak manfaat bagi kesehatan di dalamnya.
Bukan hanya dagingnya, kulit petai juga dinilai mengandung banyak manfaat bagi kesehatan.
Salah satunya sebagai obat impotensi.
Benarkah?
Diketahui impotensi adalah suatu kondisi dimana Mr. P tidak mampu merasakan ereksi secara lama.
Impotensi ini biasanya dialami oleh para pria yang sudah memasuki usia 40 tahunan.
Kondisi tersebut bisa berdampak panjang terhadap keharmonisan rumah tangga anda.
Sehingga tak heran banyak laki-laki yang memilih untuk mengonsumsi obat kuat agar bisa tahan lama di atas ranjang.
Kini tak perlu khawatir, impotensi bisa diatasi hanya dengan mengonsumsi air rebusan kulit petai, begini caranya melansir dari Tribunnews.com:
Baca Juga: Nyesel Baru Tahu! Cuma Oles Bawang Merah Ke Wajah Ternyata Bisa Bikin Muka Bak Habis Perawatan Mahal
Ya ternyata air rebusan petai bisa menjadi obat kuat yang efektif :
- Ambil kulit pete 1 lanjar
- Gunting kulit pete selebar 5 hingga 10 mm
- Rebuslah air sebanyak 400 ml sampai mendidih
- Setelah air mendidih, masukkan guntingan kulit pete kedalam air mendidih
- Rebuslah kulit pete selama 20 menit
Catatan : Dalam waktu 6-10 jam setelah meminum rebusan, seseorang akan merasakan hasilnya.
Dan sebaiknya rebusan petai jangan diminum di pagi hari, air petai dianjurkan untuk diminum siang atau malam setelah cukup makan.
Di atas adalah cara mengolah air rebusan petai bisa menjadi obat kuat yang efektif.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, 6 Manfaat Petai bagi Kesehatan, Apa Saja?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR