SajianSedap.com - Kini tak ada lagi yang meragukan cinta Mayangsari untuk Bambang Tirihatmojdo.
Soalnya, keduanya betul-betul awet menjalani 20 tahun pernikahan yang penuh gonjang ganjing.
Padahal di awal pernikahan, Mayang disebut hanya menginginkan harta Bambang yang kaya raya.
Mayang pun sampai merebut Bambang dari istrinya saat itu, Halimah Agustina Kamil.
Namun, siapa sangka kalau Bambang masih mengeluarkan uang miliaran rupiah pasca bercerai dari Halimah.
Mayangsari tahu gak ya?
Kasih Uang Miliaran ke Mantan Istri
Dikutip dari Grid.ID, Bambang Trihatmodjo dan Halimah Agustina Kamil sudah bercerai sejak 11 tahun yang lalu.
Saat itu, Bambang Trihatmodjo dan Halimah Agustina Kamil bercerai lantaran hadirnya orang ketiga, yakni Mayangsari.
Perceraian ini bahkan hingga dipersidangkan di Mahkamah Agung dan dikabulkan MA RI pada 23 Desember 2010.
MA mengabulkan Peninjauan Kembali (PK) yang diajukan Bambang setelah permohonan cerainya ditolak di Pengadilan Tinggi Agama.
Hal ini diungkapkan oleh Yusran Sitanggang, juru bicara Pengadilan Agama Jakarta Pusat.
"Pak Bambang mengajukan Peninjauan Kembali (PK) pada 1 Desember 2010 dengan nomor 67/PK/AG/2010.
Kemudian langsung diputus 23 Desember 2010," jelas Yusran Sitanggang, saat ditemui di kantornya di jalan Awaludin, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (16/2).
Namun, suami siri Mayangsari ini harus mengucapkan ikrar talak terlebih dahulu di depan majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Pusat.
Tak hanya mengabulkan permohonan talak tersebut, bapak empat anak ini juga harus memenuhi sejumlah putusan dari MA.
Salah satunya adalah membayar nafkah jasmani terhadap Halimah sebesar Rp 1,5 miliar.
Penjelasan tersebut disampaikan Yusran Sitanggang, juru bicara Pengadilan Agama Jakarta Pusat.
Berikut petikan putusan MA yang salinannya sudah diterima di PA Jakarta Pusat:
1. Mengabulkan permohonan pemohon,
2. Memberi ijin pada pemohon (BT) untuk menjatuhkan talak satu terhadap termohon (Halimah) didepan PA Jakarta Pusat.
3. Menghukum pemohon untuk membayar kepada termohon (mut'ah) sebesar Rp 900.000.000, nafkah, maskan (tempat tinggal) dan kiswa (pakaian) Rp 600.000.000.
Tak hanya itu, diketahui juga bahwa Mayang ternyata tak bisa merasakan hal istimewa ini dari Bambang.
Dapur dan Ruang Makan Mayangsari
Bukan rahasia lagi kalau Mayangsari diboyong Bambang menempati rumah yang super duper mewah.
Rumah tersebut sering terlihat jadi background foto Mayang dan keluarganya, lo.
Tapi, Mayang sendiri belum pernah membuka rumahnya khusus untuk umum.
Namun, kita bisa melihat tampilan dapur Mayangsari dalam postingan Youtube terbarunya, lo.
Kala itu, Mayang mengadakan buka bersama para sahabat di rumahnya.
Ia pun menyiapkan begitu banyak makanan dan hidangan untuk sahabat sosialitanya.
Nah, dari sanalah kondisi dapur dan ruang makan Mayangsari tersorot.
Siap-siap kaget dengan kemewahannya.
1. Meja makan Mayangsari bisa dibilang sangat luas dan mewah, lo.
Meja makan ini bahkan bisa diisi oleh 6 - 8 orang.
2. Ruang makan ini juga dihiasi dengan ornamen serba emas.
Lihat saja mulai dari lemari besar sampai kursinya.
Selain itu, ada juga sebuah lampu gantung besar yang membuat ruangan ini terkesan sangat mewah.
3. Sambil makan, Mayangsari juga bisa melihat pemandangan taman belakangnya yang luas.
Soalnya, di ruang makannya terdapat sebuah jendela besar yang langsung berhadapan dengan taman belakang nan hijau.
4. Yang unik, untuk dapur, Mayangsari malah memilih dapur dengan warna putih.
Kontras banget dengan ruang makannya.
Namun, dapur ini tentu saja mewah dan luas, ya.
5. Dari dapur dan ruang makan ini, kita bisa melihat bagian lain rumah Mayang yang tak kalah mewah.
Terlihat ada ruang keluarga sampai hall yang cukup besar untuk menampung banyak tamu.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR