SajianSedap.com - Pamor jahe memang sudah tak bisa diragukan lagi.
Sebab hampir semua orang pasti mengetahui jahe.
Bukan hanya dikenal sebagai bumbu masak saja.
Jahe juga dikenal sebagai obat herbal nomor satu.
Sebab diketahui jika jahe memang memiliki banyak manfaat.
Salah satunya untuk menghangatkan tubuh.
Namun, kini tak ada salahnya jika Anda mencoba minum air jahe dan jeruk nipis sebelum tidur.
Sebab hal luar biasa bakal terjadi pada tubuh Anda.
Minum Campuran Air Jahe dan Jeruk Nipis Sebelum Tidur
Jahe dan jeruk nipis memang dikenal memiliki banyak khasiat.
Nah, maka itu saat malam nanti sebelum tidur ada baiknya Anda minum campuran air jahe dan jeruk nipis sebelum tidur.
Sebab akan memberikan efek luar biasa untuk tubuh loh.
Dilansir Grid.ID dari Conurelife via Nakita, berikut sederet manfaat minum campuran air jahe dan jeruk nipis di malam hari:
Baca Juga: BERITA POPULER : Dari Bahaya Minum Air Jahe dalam Kondisi Ini sampai Bahaya Makan Tempe Setiap Hari
1. Meningkatkan metabolisme
Untuk meningkatkan metabolisme, Anda bisa coba konsumsi ramuan air jahe dan jeruk nipis.
Ramuan ini akan melancarkan pencernaan, sehingga baik bagi Anda yang sedang berusaha menurunkan berat badan.
2. Penambah energi
Minum air jahe hangat disebut bisa mengusir flu dalam waktu singkat.
Sedangkan air jeruk nipis menjadi tambahan manfaat karena dikenal sebagai sumber vitamin C.
Jadi, campuran keduanya dipercaya bisa meningkatkan daya tahan tubuh dan menambah energi.
3. Mendetoks tubuh
Mengonsumsi air jahe dan jeruk nipis sebelum tidur bisa menjadi detoks racun dan menjaga tubuh tetap terhidrasi.
Air jahe dan jeruk nipis bisa menjadi sumber nutrisi karena kandungannya yang baik bagi tubuh.
Jika Anda memiliki masalah panas dalam, campuran jahe dan jeruk nipis sangat bagus untuk meringankan gejalanya.
Untuk membuat campuran air jahe dan jeruk nipis ini sangat mudah.
Berikut bahan-bahan yang dibutuhkan:
- Jahe
- Jeruk nipis
- Air hangat
Aritkel berlanjut setelah video di bawah ini.
Cara membuat:
- Kupas satu ruas jahe dan potong menjadi bagian kecil
- Lalu peras satu buah jeruk nipis dan masukkan airnya ke dalam gelas ukuran sedang
- Tambahkan jahe yang sudah dipotong ke dalam gelas dan tambahkan air hangat
- Jika mau, beri sedikit madu dan diaduk rata
- Ramuan air jahe dan jeruk nipis siap disajikan
Cara Memilih Jahe
Jika Anda ingin membeli jahe baiknya Anda memerhatikan beberapa hal ini agar tak merugi.
Ukuran jahe yang besar belum tentu menunjukkan kalau kualitasnya baik, lho.
Malahan kita sebaiknya memilih jahe dengan ukuran kecil dan berwarna lebih gelap.
Jahe seperti itu tua, hingga aromanya lebih kuat dan segar.
Jahe yang besar dan berwarna lebih pucat biasnya muda sehingga kurang beraroma dan seringkali menimbulkan rasa pahit pada masakan.
Jahe berasal dari tanah, karena itu tidak heran kalau seringkali masih kotor.
Ingat, pilih jahe yang telah dibersihkan dari tanahnya.
Kesegaran jahe hanya bisa terlihat dari kulitnya
Jadi, kalau tertutup tanah, sudah pasti kita tidak bisa melihat kondisinya.
Jahe yang busuk misalnya, tidak bisa terlihat kalau tertutup tanah.
Baca Juga: Jangan Dulu Pakai Obat Kumur, Makanan untuk Obat Bau Mulut ini Dijam 100 Kali Lebih Manjur! Coba Deh
Pilih jahe dengan kulit yang mulus sebagai tanda jahe masih segar.
Sementara, kalau keriput menandakan jahe sudah lama dipetik sehingga jadi lebih kering.
Jahe yang seperti ini sudah berkurang rasa maupun aromanya.
Artikel ini telah tayang di Grid.id dengan judul, Cuma Minum Campuran Air Jahe dan Jeruk Nipis Sebelum Tidur, Jangan Kaget Rasakan 3 Keajaiban Ini Pada Tubuh, Wajib Tahu!
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR