SajianSedap.com - Mandi merupakan salah satu kegiatan rutin yang dilakukan oleh hampir seluruh manusia di muka bumi.
Selain untuk membersihkan tubuh dari kotoran, mandi dipercaya mampu mengembalikan energi tubuh.
Namun tentu Anda indin kualitas mandi tidak hanya menghabiskan air bukan?
Nah agar kualitas mandi semakin meningkat, cobalah mandi menggunakan daun jeruk.
Daun jeruk untuk mandi? bagimana caranya?
Simak ulasannya berikut ini, agar kegiatan mandi Anda semakain bermanfaat bagi tubuh.
Manfaat Mandi dengan Rebusan Daun Jeruk
Mandi tak sembarang mandi, jika Anda mencoba mandi menggunakan air rebusan daun jeruk.
Pasti Anda heran bukan bagaimana bisa daun jeruk digunakan untuk mandi?
Rupanya selain untuk memasak, daun jeruk bisa dimanfaatkan untuk relaksasi tubuh lho jika dicampur dengan air hangat saat mandi.
Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Minum Air Rebusan Daun Jeruk Purut Ternyata Bisa Hempas Bau Tak Sedap Pada Mulut
Mandi air hangat merupakan salah satu bentuk terapi hidroterapi yang kaya manfaat.
Nah, untuk lebih mendapatkan manfaatnya, kita bisa mencoba relaksasi hidroterapi dengan aromaterapi dari bahan alami menggunakan daun jeruk.
Kita bisa memanfaatkan campuran rebusan daun jeruk purut segar untuk membuat lebih tenteram dan mengusir lelah.
Caranya cukup sederhana. Penasaran? simak caranya!
Air hangat yang dicampur dengan rebusan daun jeruk purut bisa memberikan efek relaksasi pada tubuh.
Kandungan minyak asiri daun purut bisa memberikan efek aromaterapi yang menenteramkan.
Jika mengkombinasikannya, maka akan membantu tubuh untuk lebih rileks dan tenteram.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Istirahat pun akan lebih berkualitas dan rasa lelah bisa terobati.
Caranya, ambil dua genggam daun jeruk purut segar.
Kemudian rebus dalam tiga liter air sampai mendidih.
Tuang air rebusan daun jeruk purut segar tersebut ke dalam satu ember air hangat.
Gunakan campuran air hangat tersebut untuk mandi dan rasakan manfaatnya bagi tubuh.
Semoga bermanfaatya Sase Lovers!
Manfaat Daun Jeruk untuk Mengatasi Kutu Beras
Selain unutk hidrotepai, daun jeruk juga bsia digunakan untuk mengusir kutu beras lho.
Biasanya banyak dari anda yang lebih memilih untuk membuang beras jika sudah terkena kutu.
Atau ada yang memilih untuk menjemur beras tersebut agar kutu-kutunya hilang.
Namun, tahu kah anda sebenarnya kutu beras bisa diatasi dengan daun jeruk.
Aroma dari daun jetuk ini lah yang bisa mengusir kutu beras.
Nah berikut caranya melansir dari Kompas.com:
Masukanlah 50 gram daun jeruk yang sudah dihaluskan ke dalam beras berukuran 10 kg.
Anda juga wajib sesekali membuka tempat beras tersebut agar tidak bau apek.
Selain mengusir kutu, menaruh daun jeruk juga bermanfaat membuat beras memiliki aroma yang harum ketika dimasak loh.
Selain daun jeruk, anda juga bisa mengusir kutu beras dengan daun asam jawa.
Caranya juga mudah, hanya siapkan 2-3 tangkai daun asam jawa yang telah dibersihkan.
Lalu taruh lah ke dalam tempat penyimpanan beras di rumah.
Nah itu dia cara mudah mengatasi kutu beras, semoga membantu ya dan selamat mencoba!
Artikel ini telah tayang di GridKids.id dengan judul Jarang yang Tahu, Rebusan Daun Jeruk Purut Bisa Bikin Tenteram dan Hilangkan Lelah, Caranya Sederhana
Source | : | Gridkids.id |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR