SajianSedap.com - Resep Jagung Pisang Saus Keju merupakan jajanan tradisional yang sering kita temukan.
Namun kali ini jelas berbeda, karena Resep Jagung Pisang Saus Keju ini dibuat dengan bahan tambahan lainnya.
Pas banget deh, menyajikan Resep Jagung Pisang Saus Keju yang sedap ini sebagai kudapan di akhir pekan.
Baca Juga: Resep Tape Goreng Cokelat Keju Enak, Cita Rasa Unik Ada Dalam Camilan Tradisional Ini
Waktu: 30 Menit
Sajian: 5 porsi
Bahan:
3 buah jagung manis, pipil
1 buah pisang, iris bulat
100 ml kental manis putih
2 sendok makan margarin
Bahan Saus Keju:
200 ml susu cair
50 ml kental manis putih
200 gram keju cepat leleh, parut
Cara Membuat Jagung Pisang Saus Keju:
1. Kukus jagung di dalam pengukus yang sudah dipanaskan sampai matang
2. Tata jagung dan pisang di dalam cup atau mangkuk. Masukkan sedikit margarin. Aduk rata.
3. Saus, rebus susu cair dan kental manis putih sambil diaduk. Masukkan keju cepat leleh. Aduk cepat. Angkat.
4. Sajikan campuran jagung dan pisang dengan siraman saus keju dan kental manis.
Baca Juga: Resep Lumpia Isi Daging Sayuran Enak Ini Semakin Menarik Dengan Variasi Isiannya
Baca Juga: Resep Stik Havermut Enak, Camilan Renyah Nikmat Untuk Disantap Bersama Keluarga
Baca Juga: Resep Jagung Susu Keju Saus Cokelat Enak, Camilan Kaki Lima Dengan Toping yang Meriah
Baca Juga: Resep Pisang Bakar Cokelat Keju Enak, Camilan Nikmat Dari Pisang yang Bisa Dibuat Semua Orang
Baca Juga: Resep Panzeroti Enak, Camilan Khas Itali yang Pas Untuk Disantap Sore Hari
Penulis | : | Robert Christianto |
Editor | : | Dwi |
KOMENTAR