Sajiansedap.com - Kehidupan para selebriti memang selalu jadi buah bibir masyarakat.
Salah satunya adalah penyanyi sekaligus anggota DPR RI ini.
Ya, Mulan Jameela memang hingga kini masih sering jadi sorotan.
Banyak yang beranggapan bahwa kehadiran Mulan Jameela membuat adanya perceraian Ahmad Dhani dengan Maia Estianty beberapa tahun silam.
Bagaimana tidak, setelah menjalani biduk rumah tangga selama 12 tahun akhirnya keduanya memutuskan untuk berpisah.
Akibat hujatan yang dilayangkan kepada dirinya, Mulan pun secara terbuka membongkar perasaan buah hatinya yang selama ini jarang terekspos.
Kira-kira seperti apakah perasaan buah hati mulan?
Mari kita simak ulasannya bersama.
Mulan Khawatir Pada Kondisi Anaknya
Bukan hanya Mulan yang bernasib buruk, nyatanya anak Mulan juga harus menerima imbas dari perbuatan sang ibu.
Karena dirinya sering dicap sebagai pelakor, Mulan ngaku jika dirinya khawatir dengan kondisi psikologis anaknya.
Dilansir dari Nova.id, sempat vakum beberapa lama, Mulan Jameela merasa sangat tertekan dengan komentar-komentar keji untuknya.
Ibu dari Shafeea bahkan sampai merasa tidak bisa berbuat apapun karena selalu dinilai salah.
"Sedih, kecewa, apapun yang dilakukan selalu salah," ucapnya di YouTube Deddy Corbuzier (14/12/2015).
Deddy Corbuzier pun bingung lantaran ikut dikritik saat memposting foto bersama Mulan.
"Saya juga bingung, setiap kali saya ada foto sama kamu (Mulan Jameela), penuh cacian, makian, hinaan, pokoknya orang-orang ngatain kamunya termasuk sayanya juga kena," unkapnya, dilansir dari GridFame.
Bagi Mulan, hinaan seperti itu adalah makanan sehari-hari.
"Ya itu lah nggak jauh-jauh dibilang pelacur.
Bahkan ada yang bilang, (maaf) l***e," ucapnya mulai menangis.
"Sampai dibilang katanya ayah sama mama saya udah di neraka sekarang gara-gara kelakuan saya."
Meskipun berat, Mulan Jameela mencoba bertahan dan yakin kondisi ini akan membaik seiring waktu.
"Saya pikir mungkin dengan berjalannya waktu akan berhenti gitu ya. Tapi ternyata tahun demi tahun ya nggak sampai, akhirnya ya saya mengkhawatirkan perkembangan psikologi anak-anak."
"Ya memang sebetulnya sudah ada efeknya ya mas ya, sama anak aku yang pertama gitu. Ya gimana pun dia pasti akan sedih lah ngeliat bundanya gitu ya. Sedih gitu, tapi dia mau membela juga (enggak bisa)," tandasnya.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Mulan Alami Hal Pahit Ini Selama Menikah dengan Dhani
Beberapa waktu lalu, sebuah fakta mengejutkan pun dibongkar Mulan pada tahun ketujuh usia pernikahan mereka.
Tak tanggung-tanggung, fakta yang dibongkar adalah soal perselingkuhan Dhani yang selama ini mungkin dipendam Mulan sendiri.
Dilansir dari laman Grid.Id, dalam acara Masterpiece Celebration yang pernah ditayangkan oleh stasiun televisi RCTI pada 2015 lalu, Mulan mendapatkan suatu pertanyaan awalnya disangka cukup sulit.
Bagaimana tidak, Mulan saat itu ditanya, lebih pilih diselingkuhi atau dipoligami.
Pilihan yang cukup berat bagi seorang wanita.
Namun mengejutkannya, Mulan tak butuh waktu lama untuk menjawab pertanyaan tersebut.
Seolah tanpa harus menimbang lagi, Mulan langsung menjawab, "Diselingkuhin."
"Udah sering soalnya," lanjut wanita asal Garut, Jawa Barat tersebut.
Seolah setali tiga uang dengan Mulan, dalam acara yang sama Dhani juga mengatakan bahwa dirinya lebih memilih untuk selingkuh daripada diselingkuhi.
"Selingkuh lah, gila aja.
"Daripada diselingkuhin enak selingkuh, bro," kata Dhani terang-terangan.
Setahun kemudian, pertanyaan yang sama kembali diungkit di acara Logika Ahmad Dhani.
Melaney Ricardo menanyakan kepada Dhani apakah ia pernah selingkuh.
"Eh, nanyanya jangan sama dia.
"Sama aku.
"Jangan nanya sama dia, nanyanya sama aku.
"Berapa puluh kali!" potong Mulan.
"Tapi kan aku nggak pakai hati!" bela Dhani
"Enak aja, tapi kan pake body!" sanggah Mulan.
Artikel ini telah tayang di Sosok.id dengan judul, Tak Habis Pikir Ada Netizen yang Tinggi Nyali Kirim SMS Hujat Mulan Jameela Sampai Suruh Dirinya Kawin Lagi, Ahmad Dhani: Saya Balesin Itu
Source | : | Sosok.id |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR