"Kemarin di sini ada monyet dua. Saya buka pintu terus dia begini 'ssshhh'!," ujar Waltraud Malyer sambil menunjuk area samping rumah.
"Monyet?" tanya Luna seolah tak percaya.
"Iya, saya kaget sekali, kok ada monyet di sini?" tutur ibu Luna Maya.
Di dalam rumah masa kecil Luna Maya itu menyimpan sejumlah barang-barang vintage yang terkesan klasik, seperti meja dan almari di tengah ruangan.
Bagian teras rumah Luna tampak natural dan artsy dengan kayu sebagai kerangka atap dan dinding tanpa polesan cat.
Taman hijau terlihat di depan rumahnya, sementara di samping rumah ada sawah membentang.
Rimbunnya pepohonan yang ada di sekeliling rumah juga menambah kesan sejuk nan damai.
Tak ayal, Luna Maya mengangap hunian sang ibu seperti hutan.
"Ini rumahnya kayak hutan, zoo and forest," komentar mantan pacar Reino Barack itu.
Sederhananya rumah sang ibu tampak berbeda dari hunian Luna Maya di Ibukota Jakarta.
Penampakan rumah Luna Maya di Jakarta sendir pernah terekam dalam vlog di YouTube Atta Halilintar.
Tips Masak Rendang Jengkol Super Empuk dan Legit, Perhatikan Langkah-langkahnya
Source | : | Sripoku.com |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR