Sajiansedap.com - Saselovers masih ingat Gloria Hamel?
Pada 2016 lalu, Gloria sempat bikin heboh lantaran terpilih menjadi salah satu paskibraka nasional yang akan mengibarkan bendera merah putih di Istana Negara.
Masalahnya, Gloria saat itu masih dwi kewarganegaraan. Selain itu, Ia memegang paspor Perancis.
Mempertimbangkan semangat nasionalismenya, Gloria pun diizinkan menjadi paskibraka.
Sudah lima tahun berlalu, gadis asal Depok ini pun kembali disorot.
Pasalnya, Gloria kini berpenampilan jauh berbeda dari sebelumnya, sampai bikin pangling loh!
Prestasi Gloria Hamel di usia muda
Lulus dari angkatan paskibraka tahun 2016, Gloria kembali torehkan prestasi.
Pasalnya, Ia kembali menjadi paskibraka yang mengibarkan bendera merah putih pada upacara Harkitnas di Museum Kebangkitan Nasional, 2017 lalu.
Selain itu, Ia pun terpilih menjadi duta Pemuda Belajar Kemenpora.
Ia pun juga mendapat penghargaan Pemuda Berprestasi Kemenpora pada tahun 2018.
Selain prestasinya, warganet juga salfok dengan penampilan Gloria yang semakin dewasa.
Seperti apa sih? Yuk simak!
Gloria Hamel memegang kewarganegaraan apa?
Terungkap, dara 21 tahun ini sedang mengenyam pendidikan di Universitas Binus jurusan Hubungan Internasional.
Sempat gembar-gembor jiwa nasionalis, kewarganegaraan apa yang kini dipegang Gloria?
Dari pantauan terakhir kami, Gloria masih menjadi WN Perancis.
Ibunda Gloria sempat mengajukan uji materi UU Nomor 12 Tahun 2006 tentang Kewarganegaraan.
Namun, gugatan pada tahun 2017 itu ditolak oleh Mahkamah Konstitusi.
Walaupun begitu, semangat nasionalisme Gloria tidak berubah walau terhalang kewarganegaraan.
Source | : | Tribun Manado |
Penulis | : | Sera B |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR