Sajiansedap.com - Setelah 11 tahun bersama, Aldi Bragi diam-diam ajukan gugatan cerai kepada sang istri, Ririn Dwi Ariyanti.
Pria 51 tahun itu mengajukan gugatan cerai di PA Jakarta Selatan, pada Senin (30/8/2021).
Kebetulan, Aldi Bragi mengajukan cerai bersamaan dengan merebaknya gosip hubungan gelap sang istri dengan aktor Jonathan Frizzy.
Disaat yang sama pula, istri Ijonk, Dhena Devanka, juga mengajukan gugatan cerai melawan suaminya itu di PA Jakarta Selatan.
Benih-benih cinta Ririn-Ijonk berawal sinetron Raden Kian Santang, tayang di MNC TV.
Apalagi, dalam sinetron tersebut keduanya menjadi sepasang kekasih.
Namun bukan cemburu buta yang membuat Aldi Bragi putuskan cerai. Apa alasannya?
Alasan Aldi Bragi Gugat cerai Ririn Dwi Ariyanti
Warganet pun bertanya-tanya apakah KDRT atau perselingkuhan jadi alasan Aldi Bragi gugat Ririn Dwi Ariyanti.
Humas PA Jakarta Selatan, Taslimah, akhirnya buka suara soal alasan cerai, Selasa (31/8/2021)
"Kami belum masuk ke situ ya, secara spesifik untuk isi kenapa dia mengajukan belum bisa kami informasikan karena baru pendaftaran," kata.
Namun ada fakta yang menarik dari drama perceraian Aldi Bragi dan Ririn Dwi Ariyanti.
Terungkap, Aldi Bragi tidak menuntut harta gono-gini dari istrinya selama 11 tahun itu.
"Tidak ada (gono gini)," kata Taslimah.
Namun, Aldi Bragi tetap memasukan satu tuntutan ini dalam pengajuan perceraian. Apa itu?
Aldi Bragi tuntut 1 hal ini dari Ririn Dwi Ariyanti
Meski enggan membocorkan alasan cerai, Taslimah ungkap Aldi melayangkan permohonan dalam gugatan cerai.
"Dalam gugatan selain cerai talak, pemohon (Aldi Bragi) mengajukan gugatan hak asuh anak agar berada dibawah pengasuhan pemohon," ucapnya.
Taslimah menyebut sidang perdana cerai talak Aldi Bragi dan Ririn Dwi Ariyanti akan digelar 16 September 2021.
"Sidang perdana agenda perdamaian atau mediasi," ujar Taslimah.
Diberitakan sebelumnya, Ririn Dwi Ariyanti dinikahi Aldi Bragi 11 Juli 2010. Aldi Bragi sendiri lebih tua 16 tahun dari Ririn.
Selama 11 tahun menikah, mereka dikaruniai tiga orang anak.
Artikel ini telah tayang di Tribun Seleb dengan judul: Gugat Cerai Ririn Dwi Ariyanti, Aldi Bragi Ajukan Hak Asuh Anak
Source | : | Tribun Seleb |
Penulis | : | Sera B |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR