SajianSedap.com - Resep Sayur Bobor Bayam, menu sederhana dan anti repot yang bisa kita buat dengan mudah untuk lengkapi menu makan malam nanti.
Tersaji dengan kuah santan yang super gurih, Resep Sayur Bobor Bayam ini bikin keluarga bisa makan lebih dari dua piring.
Yuk, langsung saja lengkapi menu makan malam di akhir pekan kali ini dengan menghadirkan Resep Sayur Bobor Bayam.
Baca Juga: Resep Bayam Kuah Ceker Ayam Enak, Menu Kaya Nutrisi Untuk Santap Siang Kali Ini
Waktu: 30 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan:
2 ikat daun bayam, petiki
1 buah jagung pipil
1 buah wortel, iris bulat
1 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
800 ml santan dari 1/2 butir kelapa
1 sendok makan garam
1/2 sendok makan gula merah
500 ml air
Bumbu Halus:
5 butir bawang merah
2 siung bawang putih
1/2 sendok teh ketumbar
2 cm kencur
Cara Membuat Sayur Bobor Bayam:
1. Rebus air, daun salam, lengkuas, dan bumbu halus sampai harum.
2. Masukkan santan. Tambahkan garam dan gula merah. Aduk hingga mendidih.
3. Tambahkan jagung manis dan wortel. Rebus hingga setengah matang.
4. Masukkan daun bayam. Masak hingga matang.
Baca Juga: Akhirnya Terungkap Cara Mengolah Telur Agar Lebih Menarik Dengan Resep Dadar Makaroni Bayam Ini
Baca Juga: Resep Cah Bayam Jagung Manis, Sajian Praktis, Nikmat Dan Juga Sehat!
Manfaat dan Penggunaan Tawas, Benarkah Bahan Kimia Ini Ampuh untuk Mengusir Bau Badan?
KOMENTAR