Caranya, lepaskan kelopak bunga mawar segar.
Bersihkan kelopak mawar secara menyeluruh untuk memastikan bahwa pestisida dan serangga hilang.
Masukkan beberapa kelopak bunga mawar ke dalam gelas berisi air dan biarkan sampai layu.
Campuran ini membuat air mawar lembut yang baik untuk diminum.
Untuk manfaat maksimal, disarankan untuk minum satu gelas air mawar per hari.
Anda juga bisa menbuatnya menjadi air rebusan.
Namun, jangan menggunakan air yang mendidih.
Coba rebus airnya terlebih dahulu, kemudian matikan api.
Tunggu beberapa menit baru masukan bunga mawar.
Selain itu, Anda juga bisa menggunakan bunga mawar kering yang diseduh seperti teh kemudian mengonsumsinya.
Selamat mencoba!
Artikel ini telah tayang di GridHealth.id dengan judul 8 Keunggulan Air Mawar, Selalu Sediakan di Rumah Untuk Manfaat Ini
Source | : | Gridhealth |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR