SajianSedap.com - Penyakit gout atau asam urat adalah bentuk radang sendi (artritis) yang terjadi ketika ada terlalu banyak asam urat dalam darah.
Asam urat tinggi dalam tubuh bisa disebabkan jika konsumsi makanan tinggi purin berlebihan masuk dalam tubuh.
Kemudian asam urat ini menyebabkan penumpukan kristal persendian yang menyebabkan kemerahan di kulit, dan rasa nyeri.
Jika tidak segera dirawat dan diobati bisa menyebabkan komplikasi seperti penyakit jantung koroner yang membahayakan tubuh.
Gejala asam urat tinggi sebenarnya bisa dilihat langsung pada tubuh, seperti munculnya benjolan pada bagian tubuh tertentu.
Jadi jika Anda menemukan benjolan pada tubuh bisa mewaspadai dan memeriksakan segera agar bisa ditangani.
Berikut ini gejala asam urat yang perlu Anda waspadai.
Gejala Asam Urat
1. Muncul benjolan
Benjolan keras yang disebut tophi bisa muncul jika seseorang terlambat mengobati penyakit asam uratnya.
Tophi sebenarnya adalah gundukan kristal asam urat yang ada pada sendi-sendi tubuh.
Tophi dapat berkembang di persendian dan jaringan lunak yang mengelilinginya.
2. Sendi terasa panas
Rasa nyeri dan pembengkakan yang terjadi di area sendi biasanya dibarengi dengan sensasi panas yang tidak tertahankan.
Rasa panas tersebut adalah efek dari proses peradangan yang muncul karena pembentukan kristal di sendi.
3. Kulit memerah
Pembengkakan yang dialami akibat asam urat biasanya disertai dengan warna kulit yang memerah.
Hal tersebut berkaitan dengan aliran darah yang meningkat.
Perawatan bagi penderita asam urat harus dilakukan sesegera mungkin.
Hal tersebut dilakukan untuk meminimalisasi risiko buruk yang bakal terjadi.
Sayuran Bisa Sebabkan Asam Urat
Purin merupakan senyawa kimia tertentu yang ditemukan di beberapa makanan, akan dipecah menjadi asam urat.
Konsumsi makanan tinggi purin dapat meningkatkan kadar asam urat dalam tubuh.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Purin dapat secara alami ditemukan dalam berbagai makanan, termasuk sayuran yang sering kita makan.
Ketika tubuh mencerna purin dapat menghasilkan asam urat sebagai produk limbah.
Jika asam urat menumpuk dalam tubuh, dapat menyebabkan sakit kronis, pembengkakan dan nyeri di sendi.
Salah satunya adalah bayam, sayuran berdaun hijau yang tinggi zat besi, vitamin C, luteins, beta-karoten dan flavonoid.
Selain itu ada kembang kol, asparagus, jamur, dan lainnya.
Artikel ini telah tayang di Grid Hype dengan judul WASPADA! Asam Urat Bisa Menimpamu Jika Ada Tanda Seperti Ini di Jempol Kaki, Periksa Sekarang!
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Grid Hype |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR