Sajiansedap.com - Ketika berada di pasar pasti sering berbelanja menggunakan plastik.
Ada beberapa bahan masakan juga yang harus tetap berada di dalam kulkas agar tetap awet.
Biasanya disimpan bersamaan dengan plastiknya.
Ternyata kebiasaan seperti ini sangat tidak dianjurkan loh.
Karena bahaya yang bisa saja mengancam satu rumah tidak main-main.
Seperti apakah bahaya yang mengancam?
Berikut ini ulasan lengkapnya untuk anda.
Dampak Buruk Simpan Makanan Bersama Plastiknya
Kebiasaan menyimpan makanan langsung bersama dengan plastiknya ini, merupakan kebiasaan yang tidak baik untuk dilakukan.
Hal tersebut dikarenakan kebiasaan ini secara tidak langsung bisa mengancam kesehatan diri kita dan keluarga.
Percaya tidak percaya, kulkas yang di dalamnya ada kantong plastik, adalah malapekata bagi pemilik kulkas.
Sekarang silahkan buka kulkas di rumah, lihat ada berapa banyak kantung plastik yang terdapat di dalamnya.
Kantong plastik mengandung zat kimia berbahaya.
Juga mengandung banyak bakteri.
Jadi jika kita usai belanja memasukan barang yang dibeli langsung dengan kantong plastiknya ke dalam kulkas, sama saja dengan membawa sekian banyak zat kimia berbahaya dan bakteri masuk ke dalam kulkas.
Nah, jika sudah ada di dalam kulas, maka zat kimia juga bakteri tersebut akan mengontaminasi seluruh kulkas juga isinya.
Seperti dilansir melalui iHouse, penyebab utamanya adalah kantong plastik sebagian besar tidak higienis.
Selain itu, kantong plastik juga mengandung zat-zat berbahaya.
Bahkan jika banyak kantong plastik disimpan bersamaan dalam kulkas itu akan semakin berbahaya.
Cara Alternatif Menyimpan Makanan di Kulkas
Oleh karena itu, sebaiknya Anda mulai mengurangi atau tidak menyimpan makanan dengan kantong plastik di dalam kulkas.
Selain menjaga makanan tetap segar, kulkas juga memiliki peran yang sangat penting dalam mengurung bakteri.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Berbagai kantong plastik diletakkan di dalam kulkas, tidak hanya mempengaruhi lingkungan sanitasi, tetapi juga membuatnya terlihat sangat kotor.
Kekacauan, itu awalnya tempat untuk menaruh makanan, tetapi ketika Anda membuka kulkas, dan melihat banyak kantong plastik itu memberi orang perasaan yang sangat buruk.
Jangan menaruh kantong plastik di dalam kulkas, itu terlalu tidak sehat, belajarlah untuk melakukannya, bersihkan dan membuatnya rapi.
Sebaiknya Anda bisa menyimpan makanan di dalam toples transparan untuk menyimpan berbagai bahan makanan, juga bersihkan toples tersebut secara berkala.
Untuk makanan dan minuman pisahkan dan bagi areanya sehingga masalah kebersihan makanan dapat dipastikan.
Kemudian, untuk plastik yang telah Anda ambil jangan langsung membuangnya simpan dalam tempat khusus untuk menyimpan kantong plastik.
Hal ini dimaksudkan untuk menghindari banyak bakteri yang menyebar.
Penting, untuk selalu memerhatikan sanitasi dapur, saat itu juga kulkas adalah lemari penting untuk menyimpan bahan makanan.
Tidak hanya penampilan agar terlihat lebih baik, yang lebih penting adalah kesehatan dan kebersihan makanan sehingga dapur akan bersih dan rapi.
Penyebab kulkas berjamur
Jamur atau cendawan memang dapat tumbuh di dalam kulkas.
Selain di bagian bawah, cendawan atau jamur juga dapat tumbuh pada karet pintu kulkas yang biasanya ditandai dengan munculnya bintik-bintik hitam.
Semua bisa membersihkan kulkas berjamur dengan bahan-bahan yang mudah didapat, atau bahkan saat ini sudah ada di dapur.
Sebelum melakukan pembersihan jamur di kulkas, maka yang harus dilakukan adalah mematikan kulkas terlebih dahulu.
Jangan lupa untuk mencabut kabel kulkas dari stop kontak, untuk mencegah korsleting listrik yang tentunya tidak kita inginkan.
Ketika mematikan kulkas, sebaiknya memastikan dulu bahwa dalam freezer atau chiller tidak terdapat makanan yang akan membusuk bila dibiarkan di luar kulkas 2-3 jam lamanya.
Untuk alasan kesehatan, sebaiknya memang melakukan pembersihan kulkas di saat kulkas tidak sedang menyimpan aneka bahan makanan agar bahan makanan yang sudah beku tidak perlu mengalami thawing atau pencairan perlahan karena terpaksa dikeluarkan dari kulkas.
1. Membersihkan Kulkas dengan Cuka
Cuka bisa membersihkan sekaligus mencegah kulkas dari penjamuran. Usapkan kain lap bersih yang telah dicelupkan dalam cuka tanpa dicampur air ke bagian-bagian kulkas yang terlihat jamuran.
Bersihkan secara merata sampai cendawan atau jamur hilang. Sebaiknya Anda melakukan hal ini dalam ritual pembersihan kulkas Anda agar kulkas tetap dalam keadaan bersih dan sehat.
Harap diperhatikan bahwa tidak semua orang tahan dengan bau cuka.
Dan bila memang Anda berkeberatan dengan bau cuka, mungkin Anda bisa mencoba metode lain dengan menggunakan Baking Soda.
2. Membersihkan Kulkas dengan Baking Soda
Baking Soda pembersih jamur Baking Soda sudah cukup kita kenal sebagai bahan pengembang kue yang ternyata juga memiliki kemampuan sebagai pembersih aneka kotoran dan jamur yang membandel.
Caranya:
a. Masukkan satu sendok makan baking soda yang masih aktif ke dalam satu cangkir air hangat. Aduk rata dan perhatikan gelembung-gelembung yang muncul karena bila Anda tidak melihat ada gelembung-gelembung ini di dalam air, kemungkinan Baking Soda yang Anda miliki sudah tidak lagi aktif.
b. Celupkan kain bersih ke dalam larutan baking soda ini. Peras secukupnya dan mulailah membersihkan seluruh bagian dalam kulkas dengan cara menyekakan kain lap yang sudah berlumuran baking soda ini.
c. Setelah seluruh bagian kulkas dibersihkan dengan kain lap berbaking soda ini. Biarkan sejenak, lalu Anda bisa menggunakan kain lap bersih yang dicelupkan ke air bersih dan diperas sampai lembab.
Lalu mulailah menyeka sampai bersih bagian kulkas yang tadinya sudah dibersihkan dengan larutan baking soda.
Setelah semua bagian kulkas, sudah bersih, biarkan dianginkan sebentar sebelum Anda menghidupkan kembali kulkas Anda tersebut.
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR