Biji Nangka Tidak Boleh Dikonsumsi Ketika Meminum Obat Tertentu
Anda sedang mengonsumsi obat tertentu?
Coba konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu.
Masalahnya, biji nangka dapat berbahaya jika dikonusmsi oleh orang dengan kondisi tertentu.
Dilansir dari Healthline, orang yang mengonsumsi obat yang meningkatkan risiko pendarahan harus berhati-hati dalam mengonsumsi biji nangka.
Dalam sebuah penelitian, ekstrak biji nangka menunjukkan kemampuan untuk memperlambat pembekuan darah.
Bahkan makanan ini mencegah pembentukan gumpalan pada manusia.
Oleh karena itu, biji nangka selanjutnya dapat meningkatkan risiko pendarahan bila dikonsumsi dengan obat ini.
Jika Anda sedang mengonsumsi obat yang dapat meningkatkan risiko pendarahan, sebaiknya hindari mengonsumsi biji nangka.
Obat-obatan berikut diketahui meningkatkan risiko pendarahan antara lain, aspirin, pengencer darah (antikoagulan), obat antiplatelet, dan obat antiinflamasi nonsteroid (ibuprofen atau naproxen).
Karena itu, Anda harus pantang makan biji nangka jika sedang mengonsumsi obat tersebut.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR