SajianSedap.com - Pernahkah Anda mendengar isu soal Raisa yang cuci muka menggunakan air galon?
Bukan cuma cuci muka, penyanyi cantik ini bahkan disebut juga mandi dengan menggunakan air galon, lo.
Hal inilah yang disebut-sebut jadi rahasia kecantikan Raisa.
Namun ternyata, bukan cuma air galon, cuci muka dengan air hangat pun bisa memberikan perubahan luar biasa untuk wajah, lo.
Efeknya bahkan bisa lebih ampuh dari skincare.
Yuk, kita simak bersama.
Manfaat Cuci Muka dengan Air Hangat
Banyak cara untuk menjaga kesehatan kulit wajah secara alami, salah satunya mencuci muka dengan air hangat.
Melansir dari Healthline, air hangat dapat mempertahankan kelembapan di dalam lapisan kulit.
"Pilih sesuai kebutuhan, air hangat akan membantu mengecilkan pori-pori, sementara air dingin dapat meredakan iritasi," tutur Anne Beal, skincare expert.
Wah, ternyata membersihkan wajah dengan air hangat tak selamanya buruk ya.
Ini dia manfaat lain dari membersihkan wajah dengan menggunakan air hangat.
1. Melembapkan kulit wajah
Mengutip Times Now News, air hangat tidak akan merusak skin barrier jika menggunakan suhu yang tepat, justru mampu melembapkan kulit wajah.
Kamu bisa mencuci muka dengan air hangat, caranya cukup usapkan ke seluruh permukaan wajah, kemudian biarkan meresap ke dalam lapisan kulit.
Jika dilakukan secara rutin, wajah akan terasa lebih lembap dan sehat.
2. Mengangkat kotoran
Air hangat mampu mengangkat kotoran, debu hingga minyak di wajah kita.
Selain itu, kulit akan terasa lebih rileks serta halus setelah mencuci muka dengan air hangat.
"Pastikan kamu menggunakan air hangat bukan panas ya," ujar dr. Flora Kim, spesialis kulit seperti dilansir Coveteur.
"Jangan sampai terlalu panas, karena akan menimbulkan masalah kulit seperti iritasi," tambahnya.
3. Menghilangkan komedo
Membersihkan wajah menggunakan air hangat dapat membantu menghilangkan komedo, lho.
Hal ini dikarenakan air hangat memiliki sifat antiinflamasi yang baik untuk melawan bakteri sekaligus mengangkat sel kulit mati.
Alhasil, kulit wajah menjadi lebih bersih dan cerah.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
4. Meningkatkan kolagen
Tak hanya mampu menghilangkan komedo, air hangat juga dapat meningkatkan kolagen di dalam lapisan kulit.
Jenis protein ini berfungsi membuat wajah tampak lebih kencang, lembap dan cerah.
"Air hangat bisa memperbaiki kerusakan skin barrier dengan cara meningkatkan produksi kolagen," tutur dr. Ellen Marmur, spesialis kulit.
Benarkah Raisa Cuci Muka dengan Air Galon ?
Ya, rasanya semua orang akan setuju kalau Raisa disebut sebagai salah satu artis paling cantik di Indonesia.
Tidak ada yang akan membantahnya.
Karena itu, banyak orang penasaran dengan perawatan wajah istri dari Hamish Daud ini.
Nah, belakangan sempat beredar isu bahwa Raisa mandi dan cuci muka dengan air mineral.
Tak pelak, banyak orang mengaku pantas jika wajah Raisa akhirnya jadi super mulus.
Tapi, benarkah cuci muka dengan air galon sebaik itu efeknya?
Ya, kebiasaan Raisa mandi dengan air galon ini ternyata pernah dibocorkan oleh warga sekitar tempat Raisa tampil, kala itu.
Seorang netizen berkicau bahwa dia kesulitan membeli air mineral dari warung langganannya karena semua air mineral isi ulang diborong panitia penyelenggara yang mendatangkan Raisa.
Yang mengejutkan ada yang bilang jika air mineral tersebut digunakan untuk mandi sang artis.
Posting keluhan netizen ini kemudian dibagikan akun gosip Lambenyinyir yang ramai dikomentari netizen.
Mereka kagum dengan bakat musik sang artis ditunjang dengan penampilan yang selalu cantik.
Rupanya rahasia kecantikan Raisa adalah mandi dengan air mineral.
Namun dalam wawancara terbaru, Raisa pernah membantah isu tersebut.
Jadi, keberannya masih harus dibuktikan lagi.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR