SajianSedap.com – Bumbu gado-gado kental dan enak pasti langsung laris.
Makanan yang satu ini memang kuncinya ada di bumbu gado-gado yang kental dan enak.
Membuat bumbu gado-gado kental dan enak ternyata nggak susah lho.
Bumbu gado-gado kental dan enak ternyata juga bukan berasal dari kacang yang melimpah.
Apakah Anda tahu kalau bumbu gado-gado kental dan enak rahasianya ada di cara menguleknya?
Sepertinya banyak orang yang belum tahu ya.
Nah kali ini Sajian Sedap akan membagikan tips cara membuat bumbu gado-gado kental dan enak.
Simak terus artikel ini ya Sase Lovers.
Cara Mengulek Bumbu Kacang
Untuk membuat bumbu gado-gado kental dan enak, ternyata tidak sembarangan lho.
Anda harus memperhatikan beberapa hal.
Salah satunya adalah cara menguleknya.
Dilansir dari Youtube Sajian Sedap, pertama Anda harus memilih kacang tanah.
Setelah itu, kacang tanah digoreng.
Ketika matang, Anda bisa langsung menaruhnya di ulekan.
Anda harus menguleknya dalam keadaan panas.
Ulek kacang tanah hingga merata dan mengeluarkan minyak.
Minyak inilah yang jadi pertanda kalau kacang sudah cukup halus.
Kacang dan minyak yang menyatu akan membuat bumbu kacang menjadi kental dan enak.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Tips Agar Bumbu Kacang Enak dan Harum
Selain ada di cara menguleknya, Anda juga harus memperhatikan bahan lainnya.
Setelah diulek, Anda bisa menambahkan bumbu lainnya.
Tambahkan bawang putih, cabai, air asam, dan gula merah.
Bumbu dapur ini wajib ada ya Sase Lovers.
Baca Juga: Resep Gado-Gado Siram, Salah Asli Indonesia yang Mantap Untuk Menu Pelengkap
Bumbu dapur tambahan akan memberikan rasa pada bumbu kacang.
Agar bumbu kacang lebih wangi, Anda juga bisa menambahkan daun jeruk.
Daun jeruk bisa diulek bersama dengan bumbu lainnya.
Gampang banget kan?
Yuk Sase Lovers cobain di rumah.
Orang serumah pasti bakal langsung menyerbu gado-gado buatan Anda.
Artikel ini disadur dari Youtube Sajian Sedap dengan judul Tips Membuat Bumbu Gado Gado yang Kental, Guri, Pedas, Enak Banget!
Baca Juga: Resep Gado-Gado Goreng Siram Enak, Camilan Tradisional Renyah Dengan Siraman Saus Kacang Gurih
Cuma Pakai Tepung Terigu, Ini Cara Ampuh Mengusir Semut di Rumah Sampai ke Sarang-sarangnya
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR