SajianSedap.com – Flek hitam menahun memang sangat sulit dihilangkan.
Masalah flek hitam menahun bukan terjadi karena tanpa sebab.
Biasanya flek hitam menahun terjadi karena sering terpapar siinar matahari atau karena bekas jerawat.
Tapi Anda tak perlu khawatir jika punya flek hitam menahun.
Anda bisa mengatasi flek hitam menahun hanya dengan mengoleskan dedaunan ini.
Anda juga pasti familiar dengan daun yang satu ini.
Dijamin flek hitam menahun akan pudar kalau Anda menggunakan dedaunan ini.
Kira-kira apa ya bahannya?
Daun Kelor untuk Mengatasi Flek Hitam
Ibu-ibu pasti sudah tak asing dengan daun kelor.
Daun kelor sudah banyak dikenal luas oleh masyarakat Indonesia.
Daun kelor sangat mudah dikenali karena identik dengan ukuran daunnya yang kecil.
Biasanya, daun kelor banyak dimanfaatkan untuk diolah menjadi berbagai macam makanan.
Daun kelor juga kerap digunakan sebagai obat alami untuk mengatasi permasalahan kulit wajah.
Untuk mendapatkan manfaat daun kelor untuk kecantikan ternyata sangat mudah.
Anda hanya perlu meracik daun kelor dan menggunakannya sebagai masker wajah.
Menggunakan masker daun kelor dapat menjaga kulit wajah tetap sehat terhindar dari permasalahan kulit, salah satunya flek hitam.
Hanya menggunakan bahan alami daun kelor, Anda tak perlu lagi melakukan perawatan di salon mahal demi mendapatkan kulit wajah impian.
Karena sifat antibakterinya, daun kelor dapat mencegah timbulnya jerawat pada kulit wajah.
Secara langsung dapat menghilangkan noda, bintik atau flek hitam, jerawat, serta komedo.
Mengonsumsi daun kelor juga dapat memurnikan darah dan mengeluarkan racun yang menjadi penyebab timbulnya jerawat.
Daun kelor dapat mengecilkan pori-pori besar yang hampir setiap orang memilikinya.
Daun kelor meningkatkan produksi kolagen yang akan memperketat timbulnya pori-pori yang lebih besar.
Cara Membuat Masker Daun Kelor
Bagi Anda yang tertarik membuatnya, Anda bisa membuat masker alami ini di rumah.
Yuk ikuti langkah berikut.
Bahan:
- 1 sdm bubuk daun kelor
- 1 sdm madu murni
- Alpukat
- 1 sdt air perasan lemon/air
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Cara membuat:
- Lumatkan alpukat hingga menjadi halus.
- Campurkan semua bahan ke dalam mangkuk dan aduk hingga rata.
- Jika sudah, oleskan ke wajah hingga merata.
- Biarkan masker selama 20 menit.
- Setelah itu, bilas dengan air hangat.
- Keringkan wajah menggunakan handuk bersih.
Sangat mudah bukan?
Anda bisa menggunakan masker ini saat malam hari.
Gunakan secara rutin 1-2 kali seminggu.
Dijamin flek hitam bakal kabur!
Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Padahal Jarang Perawatan ke Salon Para Tetangga Langsung Tertegun Lihat Wajah Moms Bebas dari Flek Hitam, Ternyata Rahasianya Hanya Pakai Daun Kelor yang Diracik Seperti Ini
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR