SajianSedap.com - Bagi Anda yang kerap memasak, pasti sering menemukan panci hiotam berkerak karena masakan bukan?
Biasanya kerak ini muncul karena bekas masakan gosong atau olahan masakan yang mengandung gula atau kecap.
Apalagi bagi Anda yang kerap memasak bacem atau tumisan yang mengandung kecap, kerak hitam kerap kali muncul.
Hal ini tentu bisa merusak panci atau wajan jika terus menerus digosok saat dibersihkan.
Nah, agarAnda tidak kesulitan lagi membersihkannya, ternyata kerak hitam di panci atau wajan ini bisa hilang kok pakai lemon.
Bagaimana caranya? simak triknya agar Anda bisa mencobanya di rumah.
Cara Menghilangkan Kerak Hitam di Panci atau Wajan
Untuk memberishkan kerak di panci ini dengan lemon, caranya mudah sekali.
Ambil beberapa irisan lemon, masukkan ke dalam panci dan tuang air dalam panci.
Didihkan semuanya, dan biarkan gelembung-gelembung hingga sepuluh menit, atau sampai Anda melihat potongan makanan mengapung ke permukaan air.
Setelah itu, Anda bisa membuang air dan lemon, membilas panci dan menggosoknya dengan cepat hingga bersih.
Lemon ini memiliki zat asam yang bisa membantu kerak terlepas dari panci.
Jadi Anda tidka perlu lagi menggosok dengan sabun kasaryang bisa merusak lapisan panci.
Namun jika Anda tidak mempunyai lemon, Anda bisa menggunakan beberapa bahan dapur berikut ini.
Berikut beberapa cara membersihkan panci gosong tanpa harus menggosok, seperti dikutip dari Pure Wow.
1. Baking soda
Anda juga bisa membersihkan panci gosong dan berkerak menggunakan baking soda atau soda kue.
Taburkan baking soda ke seluruh bagian bawah panci, tuangkan air mendidih di atasnya, biarkan dingin.
Kemudian, cuci panci itu seperti yang biasa Anda lakukan dengan sabun cuci piring dan air.
Jika noda membandel, lapisi dasar wajan dengan soda kue, percikkan air secukupnya untuk melembabkannya, lalu tunggu beberapa jam sebelum menggosok campuran.
2. Campuran baking soda dan cuka
Terkadang, air sabun atau soda kue tidak dapat menghilangkan noda gosong pada panci atau wajan.
Jika wajan atau panci Anda benar-benar terlihat busuk, segera ambil cuka putih.
Tutupi bagian bawah wajan dengan soda kue, lalu tuangkan lapisan cuka putih di atasnya.
Perhatikan duet asam basa ini bereaksi, mendesis saat menghilangkan bau dan memotong minyak.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Setelah gelembung mulai mereda, cuci panci dengan sabun dan air.
3. Dengan air mendidih
Cara ini cocok untuk membersihkan panci antilengket.
Caranya, tuangkan air ke dalam panci dan taruh kembali di atas kompor, panaskan hingga mendidih.
Jika panci yang gosong juga terdapat minyak di dalamnya, tambahkan sedikit sabun cuci piring ke dalam air sebelum dididihkan.
Air sabun akan membantu melembutkan serpihan yang terbakar, dan panasnya akan membantu melonggarkan semuanya, jadi lebih mudah untuk menggosok hingga bersih setelah air mendingin.
Pakar kebersihan Jolie Kerr memperingatkan agar tidak menggunakan apapun selain sabun cuci piring dan air untuk bahan-bahan tersebut, terutama jika Anda memasak dengan Teflon, karena lapisannya bisa terkikis.
4. Beras
Tak perlu bingung kerak di panci susah hilang.
Coba ambil segenggam beras di dapur.
Bagaimana cara membersihkan panci dengan beras?
Untuk membersihkan kerak bagian dalam panci, masukkan segenggam beras dan irisan jeruk lemon yang cukup banyak ke dalam panci.
Tambahkan sedikit air hangat dan biarkan beberapa saat.
Setelah itu lalu guncang-guncangkan panci.
Beras berfungsi sebagai bahan unutk menggangkatkerak dari panci.
Sementara itu, lemon sebagai cairan asam penghilang kerak.
Setelah mengguncangnya, kerak akan berjatuhan sedikit demi sedikit.
Jadi mulai saat ini jangan asal gosok panci saatada keraknya.
Penggosokkan yang terlalu keras bisa membuat lapisan mengelupas.
Jika termakan bisa membahayakan kesehatan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Membersihkan Panci Gosong Tanpa Perlu Digosok
Daftar Makanan Dan Minuman yang Sebaiknya Tidak Diletakkan Di Pintu Kulkas, Apa Saja?
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR