SajianSedap.com - Resep Sayur Hijau Siram Kuah Kacang adalah menu sehat dengan balutan saus kacang yang nikmat.
Makanya bisa dibilang, menyajikan Resep Sayur Hijau Siram Kuah Kacang enak ini adalah kunci agar keluarga bisa jadi lebih suka makan sayur.
Tenang dulu, Resep Sayur Hijau Siram Kuah Kacang enak bisa kita buat hanya dalam waktu 20 menit saja.
Baca Juga: Resep Tahu Bulat Kering Salsa, Menu Pelengkap Praktis Dengan Tambahan Sambal Unik Diatasnya
Waktu: 20 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
200 gram kangkung, direbus
100 gram kacang panjang, dipotong 3 cm, direbus
100 gram bayam, dipotong-potong
50 gram kemangi, dipetiki daun
1 buah tahu kuning, digoreng, dipotong-potong
1 sendok makan bawang goreng, untuk taburan
Bahan Saus:
100 gram kacang tanah kulit digoreng
1 sendok teh garam
2 sendok makan gula merah
300 ml air
1 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
4 butir bawang merah
2 siung bawang putih
3 butir kemiri
Cara Membuat Sayur Hijau Siram Kuah kacang:
1. Saus, panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan kacang tanah. Aduk rata.
2. Masukkan air, garam, dan gula merah. Aduk rata. Masak sampai mendidih.
KOMENTAR