Mengonsumsi obat-obatan herbal secara rutin juga terbukti efektif mengatasi gejala asam urat.
Dilansir dari Healthline melalui KOMPAS.com, berikut ini 5 obat herbal yang ampuh redakan gejala asam urat:
1. Kunyit dan lemon
Rutin meminum air kunyit dan lemon sebanyak dua kali sehari berpotensi menurunkan kadar asam urat dalam tubuh.
Kedua bahan ini memiliki banyak manfaat, termasuk meningkatkan imun dan menyehatkan saluran pencernaan.
2. Jahe
Hampir semua orang tentu tahu bahwa jahe adalah jenis rempah yang sering digunakan sebagai obat tradisional. Obat herbal ini dapat mencegah berbagai penyakit, termasuk asam urat.
Jahe memiliki efek antiinflamasi yang bisa meredakan ketika serangan asam urat kambuh.
Selain itu, jahe juga bisa menurunkan kadar asam urat di dalam darah. Rutin mengonsumsi air jahe dipercaya bisa menurunkan asam urat.
Sementara itu, untuk meredakan penyakit asam urat yang sedang kambuh, oleskan parutan jahe ke bagian yang sakit selama 15 sampai 30 menit per hari.
Source | : | kompas |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR