SajianSedap.com - Resep Asinan Mangga Rambutan, kudapan dari aneka buah-buahan segar dengan rasa asam dan juga pedas.
Begitu menyantap Resep Asinan Mangga Rambutan ini, kita pasti langsung garuk-garuk kepala!
Jika ingin momen akhir pekan jadi lebih istimewa, tak ada salahnya menghadirkan Resep Asinan Mangga Rambutan yang sedap ini.
Baca Juga: Resep Asinan Sayur Enak, Sajian Unik Bercita Rasa Segar yang Cocok Disantap Siang Hari
Waktu: 45 Menit
Sajian: 8 Porsi
Bahan:
30 buah rambutan, kupas, buang biji
150 gram nanas, potong kipas
1 buah mangga mengkal, potong-potong
125 gram jambu air merah, potong-potong
30 gram kacang tanah goreng, cincang kasar
Bahan Kuah:
3 buah cabai merah keriting, sangrai
5 buah cabai merah besar, buang biji, sangrai
2 buah cabai rawit merah. sangrai
1 sendok teh ebi, seduh, sangrai, blender halus
2 sendok makan gula pasir
1/2 sendok teh garam
2 sendok makan cuka
200 ml air
Cara Membuat Asinan Mangga Rambutan:
1. Kuah, haluskan cabai merah keriting, cabai merah besar, cabai rawit, ebi, gula pasir, dan garam.
2. Tuang air. Masak di atas api sedang sambil diaduk hingga mendidih. Angkat.
3. Tambahkan cuka. Aduk rata. Biarkan dingin.
Rajin Menambahkan Daun Pandan Pada Masakan, Ini Beberapa Hal Luar Biasa yang Didapatkan
KOMENTAR