SajianSedap.com - Kolesterol tinggi masih menjadi salah satu penyakit yang diderita orang di dunia hingga hari ini.
Jika tidak dirawat sesegera mungkin, kolesterol akan mengalami penumpukan dalam tubuh sehingga menyebabkan komplikasi seperti penyakit kardiovaskular.
Oleh sebab itu, jika seseorang sudah didiagnosis dengan kolesterol tinggi harus melakukan perawatan sesegera mungkin.
Banyak orang mungkin akan segera mengonsumsi obat-obatan sintesis, sebab telah banyak juga obat yang ditawarkan ampuh menurunkan kolesterol tinggi.
Namun, penggunaan obat-obatan juga mungkin akan memberi efek samping untuk kesehatan.
Jadi alih-alih menggunakan obat-obatan kimia cobalah bahan alami yang juga diketahui ampuh untuk menurunkan kolesterol tinggi.
Salah satunya dengan kacang hijau.
Ya bahan satu ini yang biasanya jadi sayur atau makanan manis ini bisa untuk menurunkan kolesterol tinggi.
Lihat cara mengolahnya berikut ini.
Manfaat Kacang Hijau untuk Mengontrol Kolesterol
Sebuah penelitian membuktikan bahwa mengkonsumsi kacang hijau yang direbus dapat membantu mengurangi kadar kolesterol total dan non-HDL.
"Baik rebusan kacang hijau atau kecambah kacang hijau dikaitkan dengan penurunan kadar plasma dari indikator kerusakan hati," tulis ilmuan Brazil itu dilansir dari Food Navigator Latam.
Kolesterol tinggi tidak boleh disepelekan, pasalnya hal ini akan memicu beragam penyakit seperti jantung koroner hingga darah tinggi.
Penyebab kolesterol tinggi biasanya karena pola makan tidak sehat, terlalu banyak konsumsi lemak jenuh jeroan, kulit ayam, susu full cream, malas bergerak, hingga pertambahan usia.
Oleh karena itu, agar kadar kolesterol tidak naik, maka perlu adanya pencegahan salah satunya dengan mengonsumsi kacang hijau ini.
Kacang hijau adalah salah satu sumber protein nabati terbaik. Mereka kaya akan asam amino esensial, seperti fenilalanin, leusin, isoleusin, valin, lisin, arginin dan banyak lagi.
Seperti yang diketahui, Asam amino esensial adalah asam yang tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh.
Kacang hijau kaya akan nutrisi dan antioksidan, yang dapat memberikan manfaat kesehatan.
Faktanya, mereka dapat membantu kesehatan pencernaan, meningkatkan penurunan berat badan dan menurunkan kolesterol LDL "jahat", tekanan darah tinggi dan kadar gula darah.
Penelitian menunjukkan bahwa kacang hijau mungkin memiliki sifat yang dapat menurunkan kolesterol LDL.
Cara Memasak Kacang Hijau Sebagai Obat Kolesterol Tinggi
Melansir Medical News Today, cara memasak kacang hijau sebagai obat kolesterol adalah dengan merebusnya.
Anda tidak perlu memakai gula atau tambahan lainnya.
Kacang hijau juga boleh dibuat sebagai minuman atau campuran salad.
Apabila ingin membuatnya sebagai bubur kacang hijau, sebaiknya hindari terlalu banyak memakai santan dan gula.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Daun Sukun untuk Menyembuhkan Asam Urat
Air rebusan daun sukun ternyata termasuk obat alami untuk mengatasi penyakit asam urat yang kambuh.
Hal itu diungkap buku berjudul Mengenal Manfaat Sukun, Manggis, dan Sirsak Dari Pengobatan Hingga Olahan Makanan yang dikutip dari Kontan.co.id.
Dalam artikel tersebut disebutkan bahwa daun sukun mengandung vitamin B1, B2, C, kalsium, fosfor, zat besi, flavonoid, dan beta sitosterol.
Kandungan flavonoid dalam daun sukun inilah yang bermanfaat menurunkan asam urat tinggi.
Dengan catatan, penderita asam urat mengonsumsinya secara rutin dan tidak makan makanan yang mengandung purin tinggi.
Artikel ini telah tayang di KompasTV dengan judul Manjur! Turunkan Kolesterol Cuma Pakai Kacang Hijau, Diolah dengan Cara Ini
Source | : | Kompas TV |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR