SajianSedap.com - Resep Kentang Goreng Lada Hitam enak ini pasti bikin mulut jadi sulit berhenti ngunyah begitu mencobanya.
Dengan tambahan siraman saus yang mantap, bikin kita jadi tak cukup makan Resep Kentang Goreng Lada Hitam ini satu porsi saja.
Penasaran dengan kenikmatan Resep Kentang Goreng Lada Hitam ini? Langsung contek dan hadirkan saja untuk camilan di malam hari.
Baca Juga: Resep Daging Kentang Masak Kecap, Menu Makan Siang Dengan Cita Rasa yang Lengkap
Waktu: 30 Menit
Sajian: 2 Porsi
Bahan:
400 gram kentang goreng
Bahan Saus:
1 buah paha ayam atas bawah, fillet, cincang
100 gram jamur kaleng, iris
2 siung bawang putih, cincang
1/2 buah bawang bombay, cincang
1 sendok makan saus teriyaki
1 sendok makan saus tiram
1 sendok makan kecap manis
1 1/2 sendok teh garam
1 sendok teh merica hitam kasar
1/2 sendok teh gula pasir
100 ml air
1 sendok makan minyak, untuk menumis
Cara Membuat Kentang Goreng Lada Hitam:
1. Saus, panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Masukkan cincangan ayam. Aduk sampai ayam berubah warna. Tambahkan irisan jamur. Aduk rata.
2. Tambahkan saus teriyaki, saus tiram, dan kecap manis. Aduk rata. Bubuhi garam, merica hitam kasar, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air. Aduk sampai meresap.
3. Sajikan kentang goreng bersama siraman saus.
KOMENTAR