SajianSedap.com - Karpet adalah perabot rumah tangga yang biasanya tersedia satu di rumah.
Umumnya karpet diletakkan atau digelar di lantai untuk mempercantik ruangan atau sekedar untuk alas duduk dan berbaring di lantai.
Kegiatan duduk atau berbaring menjadikan karpet alas ini terkadang membuat karpet kotor.
Ini meninggalkan noda, baik dari kotoran kaki hingga sisa atau tumpahan makanan.
Tentu ini sangat menyebalkan, sebab tak mudah untuk mencuci karpet.
Dengan ukuran besar dan tebal, terlebih lagi lamanya pengeringan.
Namun sekarang Anda tak perlu lagi repot untuk mencucinya, karena ada cara mudah untuk membersihkannya.
Anda cukup menaburkan atau mengusapnya dengan bahan rumahan seperti berikut ini.
Dijamin hasilnya langsung bersih tak bernoda, jadi bisa dicoba di rumah mulai sekarang.
Manfaat Teh untuk Keperluan Rumah Tangga
Dilansir dari TheSpruce, berikut ini manfaat teh untuk keperluan rumah tangga.
1. Pembersihan Karpet
Taburkan daun teh kering atau direndam di karpet yang bau dan biarkan selama 20 hingga 60 menit sebelum menyedot debu.
Untuk menggunakan daun teh yang direndam, dikeringkan terlebih dahulu karena akan menodai karpet jika terlalu basah.
Cobalah teh beraroma seperti lemon atau mint untuk meninggalkan aroma yang harum.
2. Penghilang Bau
Gunakan daun teh hijau untuk mencegah bau di lemari es Anda.
Kantong teh dapat menyerap bau kulkas seperti halnya soda kue.
Atau, Anda bisa meletakkan wadah terbuka di lemari es dengan daun teh kering selama satu atau dua hari.
Daunnya akan menyerap bawang putih dan bawang bombay yang menyengat.
Saat menyiapkan makanan, jika Anda telah memotong sesuatu yang berbau, cobalah menggosok tangan Anda dengan daun teh untuk menghilangkan dan menyerap baunya.
3. Pembersihan Microwave
Rebus air dan tambahkan beberapa daun teh hijau hingga terendam setelah Anda mengeluarkan panci dari api.
Setelah cukup dingin untuk dipegang, gunakan air teh untuk mencuci bagian dalam dan luar microwave Anda.
Ini akan membantu menghilangkan bau dan menambahkan aroma segar.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
5. Pembersihan Kaca
Anda dapat menempatkan teh yang diseduh dingin ke dalam botol semprot dan menggunakannya untuk membuat cermin dan jendela berkilau.
6. Pembersihan Toilet
Buang beberapa kantong teh ke dalam toilet.
Biarkan mereka mengambang di bak kloset selama sekitar satu jam dan kemudian buang.
Gosok toilet dengan sikat dan siram teh cair.
7. Sepatu
Jangan membuang sepatu bau.
Alih-alih, letakkan kantong teh baru (atau kantong teh yang telah direndam dan dikeringkan) di dalam setiap sepatu untuk membantu menghilangkan baunya.
Artikel ini telah tayang di TheSpruce dengan judul Using Tea to Clean and Deodorize
Source | : | The Spruce |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR