Sajiansedap.com - Ketika berbuka puasa tentu sering kali mengalami perut begah.
Hal ini bisa terjadi karena kebanyakan orang berlebihan saat makan atau kalap.
Jika sudah kekenyangan, perut biasanya menjadi tidak nyaman atau begah.
Selain karena kekenyangan, beberapa makanan yang disantap saat buka puasa juga bisa jadi pemicunya.
Alhasil ibadah tarawih menjadi terganggu lantaran sakit perut.
Tapi tenang saja, ada kok solusi untuk atasi masalah ini.
Coba saja konsumsi makanan ini dan lihat hasil nyatanya.
Berikut ini ulasan lengkap untuk anda.
Jangan sampai menyesal telat tahu ya!
Baca Juga: Resep Tahu Aci Popcorn, Menu Takjil Buka Puasa yang Wajib Dibuat Dalam Jumlah Banyak
Makanan Untuk Mengatasi Begah
1. Alpukat
Dilansir dari Healthline, alpukat merupakan buah yang kaya akan nutrisi yang dilengkapi dengan folat dan vitamin C, serta vitamin K.
Bukan cuma itu, alpukat juga tinggi kandungan serat, yang membuatnya bergerak lambat di saluran cerna dan membantu mencegah sembelit hingga perut begah.
2. Yoghurt
Menghindari kekenyangan saat berbuka, cobalah makan yogurt, karena dilengkapi dengan probiotik, bakteri yang penting dalam kesehatan perut.
Probiotik juga dapat mengatasi perut begah dan distensi perut, yang disebabkan oleh kondisi yang memengaruhi usus besar.
3. Jahe
Jahe merupakan salah satu jenis rempah yang terkenal mempunyai kemampuan untuk mengatasi masalah pada saluran cerna.
Misalnya, sejumlah penelitian menunjukkan kalau jahe dapat mempercepat pengosongan perut, sehingga dapat membantu mengatasi perut begah setelah berbuka puasa.
4. Pisang
Jadi buah yang paling sering ditemui di meja makan, pisang ternyata juga dapat membantu mengatasi perut begah.
Ini karena pisang merupakan buah yang menjadi sumber serat terbaik. Dalam satu buah pisang ukuran sedang saja, terdapat 3 gram serat.
Selain itu, pisang juga kaya akan potasium, yang mendukung keseimbangan cairan yang ada dalam tubuh.
5. Teh hijau
Melansir Cleveland Clinic, selain mempunyai manfaat untuk menghidrasi, teh hijau juga berperan sebagai pencahar alami untuk mengatasi perut begah.
6. Tomat
Tomat mengandung prebiotik, komponen makanan yang mendorong pertumbuhan bakteri baik di usus.
Prebiotik yang ditemukan dalam tomat juga bermanfaat untuk mengatasi perut begah dan kondisi lain yang menyertainya.
Itulah sederet makanan yang dapat membantu mengatasi perut begah setelah buka puasa.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Pepaya untuk Meredakan Asam Lambung
Buah pepaya menyediakan beragam nutrisi penting untuk tubuh.
Melansir Medical News Today, satu buah pepaya berukuran sedang bisa mencukupi 224 persen kebutuhan vitamin C per hari.
Selain vitamin C, pepaya juga mengandung vitamin A, E, K, folat, mineral magnesium, tembaga, antioksidan beta-karoten, lutein, zeaxanthin, dan likopen, kalsium, dan potasium.
Pepaya termasuk buah dengan kadar asam rendah, sehingga bisa dikonsumsi penderita penyakit asam lambung.
Manfaat pepaya untuk asam lambung Melansir Good Housekeeping, asam lambung bisa kambuh saat penderitanya mengonsumsi gorengan, makanan berpengawet, pedas, asam, kafein, sampai obat-obatan tertentu.
Menjaga gaya hidup sehat dengan menghindari pantangan sekaligus memilih asupan tinggi protein nabati.
Selain itu, rajin mengonsumsi buah dan sayur bisa membantu mengatasi asam lambung secara alami.
Baca Juga: Resep Tahu Aci Popcorn, Menu Takjil Buka Puasa yang Wajib Dibuat Dalam Jumlah Banyak
Salah satu sayur dan buah untuk penderita asam lambung adalah pepaya.
Enzim papain dalam pepaya dapat membantu melancarkan pencernaan.
Ahli gizi pendiri Top Balance Nutrition AS, Maria Bella, M.S., R.D menjelaskan, enzim dan serat dalam pepaya bisa mengurangi gejala asam lambung naik seperti panas hebat di perut atas sampai dada (heartburn).
Ahli farmasi sekaligus penulis buku The People’s Pharmacy, Joe Graedon, lewat situs resminya mengulas manfaat pepaya untuk mengatasi asam lambung telah dikenal sejak ratusan tahun.
Graedon menyebut, studi di The British Medical Journal tertanggal 3 April 1886 mengulas temuan Dr. George Herschell yang memberikan jus pepaya kepada 12 pasiennya.
Dr Herschell memberikan gambaran, pasiennya memiliki keluhan nyeri lambung parah dan asam lambung gampang naik setelah makan.
Dari hasil penelitiannya, setelah diberi jus pepaya 10 pasien gejala penyakit asam lambungnya sembuh total, satu pasien melaporkan kondisinya lumayan, dan satu pasien tidak merasa kondisinya membaik.
Baca Juga: Apakah Boleh Sering Panaskan Ulang Makanan untuk Sahur? Ini Kata Ahli
Artikel telah ditayangkan di gridfame dengan judul, Jangan Sampai Ganggu Tarawih! Ini Dia Sederet Makanan Enak dan Murah yang Bisa Redakan Begah usai Buka Puasa
Source | : | gridfame |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR