SajianSedap.com - Mengantuk adalah satu hal yang wajar terjadi.
Apalagi jika Anda merasa lelah ataupun kurang tidur.
Tubuh dan otak tentu saja memerlukan istirahat, dan ini mengakibatkan Anda terserang rasa kantuk, apalagi saat siang hari.
Rasa kantuk ini juga bisa terjadi karena Anda kekurangan cairan, sehingga otak mengalami kekurangan asupan oksigen dari darah.
Meski wajar terjadi, Anda harus waspada.
Rupanya rasa kantuk yang sering menyerang meski Anda cukup tidur bahkan terlalu banyak, bisa jadi gejala suatu penyakit.
Bahkan gejala penyakit karena sering mengantuk ini tidak main-main.
Lantas sering mengantuk sendiri gejala penyakit apa?
Berikut ulasannya, siapa tahu Anda mengalaminya.
Penyebab Sering Mengantuk Padahal Cukup Tidur
Dikutip dari TribunJabar.Id tidur cukup tentunya menjadi penjamin Andabangun di pagi hari dengan segar dan berenergi.
Namun nyatanya ada beberapa dari Anda yang sudah tidur cukup namun masih ngantuk pada pagi atau siang harinya.
Biasanya Anda menganggap itu adalah hal yang biasa dan cenderung menghiraukannya begitu saja tanpa mencari tahu.
Tidak sedikit juga yang akan langsung minum kopi ketika rasa kantuk itu mulai menghampiri di tengah-tengah aktivitas.
Melansir dari healthline, kebiasaan ngantuk di tengah hari padahal semalamnya tidur cukup itu bisa saja pertanda masalah kesehatan yang menyerang tubuh.
Source | : | TribunJabar |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR