SajianSedap.com –Siapa sih yang nggak kenal dengan buah nanas.
Buah ini selalu ada ketika kita akan makan makanan rujak.
Rasanya yang manis, asam, dan sensasi rasa segar membuat semua orang menyukai buah nanas.
Terlebih buah nanas juga sangat mudah ditemui.
Mau ke toko buah, pasar, maupun swalayan, pasti Anda akan menemukan buah nanas.
Umumnya buah nanas akan disajikan dalam bentuk minuman yang menyegarkan.
Tapi bagaimana ya kalau nanas dipanggang?
Walaupun terlihat aneh, namun nanas panggang punya manfaat yang besar bagi tubuh lho.
Sederet penyakit ini bisa K.O hanya dengan nanas panggang.
Baca Juga: Buntil Daun Singkong Recipe, Even Die-Hard Meat Maniacs Will Love This
Manfaat Nanas Panggang
Manfaat nanas untuk kesehatan juga sangat banyak.
Seperti diketahui banyak orang, nanas sendiri merupakan buah yang berguna untuk memperlancar sistem pencernaan.
Selain itu, nanas juga berguna untuk meningkatkan kekebalan tubuh, menjaga kesehatan tulang, dan sebagainya.
Namun, Anda wajib tahu, nanas sendiri bukan hanya bisa dinikmati dengan cara dibuat jus ataupun dimakan langsung.
Anda bisa sesekali konsumsi nanas dengan cara dipanggang.
Buah nanas dipanggang mungkin terdengar aneh, tapi bagaimana rasanya?
Pertanyaan-pertanyaan tersebut yang mungkin saat ini muncul dibenak Anda.
Namun faktanya, manfaat kunyah nanas panggang setiap hari untuk tubuh tidak bisa diragukan lagi.
Manfaat kunyah nanas panggang setiap hari bisa bantu menurunkan berat badan dalam waktu cepat.
Selain itu, bisa melindungi tubuh dari penyakit mata, mengobati nyeri sendi, menyembuhkan sembelit, melawan penyakit jantung, dan memperbaiki penampilan kulit.
Nah, itu dia manfaat kunyah nanas panggang setiap hari yang bisa Anda rasakan.
Banyak banget kan?
Untuk membuatnya juga gampang kok.
Cara Membuat Nanas Panggang
Melansir dari Sajiansedap.com, berikut ini cara membuat nanas panggang:
Bahan-bahan:
- Nanas utuh
Artikel berlanjut setelah video berikut.
- Beberapa kayu manis
- 6 sdm madu
- Setengah cangkir air putih
Cara membuat:
1. Pertama, kupas nanas dan bersihkan nanas.
2. Masukan ke dalam wadah kaca yang dapat ditempatkan ke oven.
3. Taburkan beberapa kayu manis, 6 sdm madu, dan ½ cangkir air.
4. Lalu masukkan ke dalam oven.
5. Oven nanas pada suhu 170 derajat.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
6. Setelah itu biarkan nanas dipanggang sekitar 30 menit.
7. Jika sudah selesai, biarkan dingin dan potong menjadi irisan.
Anda juga bisa menyimpannya di kulkas.
Nanas panggang ini juga bisa disajikan dalam keadaan dingin lho.
Anda akan merasakan kesegaran sekaligus manfaatnya.
Dengan rutin makan nanas panggang, Anda bakal irit biaya ke dokter.
Sederet penyakit nggak akan mampir ke tubuh.
Nah, itu dia cara membuat nanas panggang yang baik untuk kesehatan.
Jangan lupa untuk mencobanya di rumah, ya.
Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Coba Iseng Kunyah Nanas Panggang Setiap Hari, Setelah 3 Jam Moms Dijamin Bakal Kegirangan Rasakan Manfaatnya Ini pada Tubuh
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR