Sajiansedap.com - Anda pasti sangat mudah menemukan apel dan seledri di pasar.
Harga keduanya juga murah meriah.
Tidak heran akan dibeli dalam jumlah banyak.
Jika kedua bahan ini diolah jadi jus, khasiatnya luar biasa menakjubkan loh.
Tidak percaya?
Jus seledri yang dicampurkan dengan apel bisa menambah ragam manfaat khususnya untuk kesehatan tubuh.
Dilansir Healthyrecipes101 inilah khasiat minum jus apel campur seledri secara rutin.
Jangan sampai anda tidak tahu ya!
Rugi banget kalau sampai telat tahu.
Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve
Manfaat Campuran Apel dan Seledri
Jantung lebih sehat
Jus apel mengandung polifenol yang tinggi sehingga dapat mengurangi risiko serangan jantung.
Saat timbunan kolesterol melapisi dinding arteri ini sangatlah berbahaya karena menimbulkan risiko arteri yang tersumbat dan tekanan darah tinggi.
Minum jus apel dicampur seledri dapat melawan hal ini dan meningkatkan kesehatan jantung.
Melawan tekanan darah tinggi
Jus seledri kaya akan elektrolit dan vitamin A, C, dan K.
Jus seledri memiliki sifat antihipertesi, pada studi tahun 2019 menunjukkan adanya penurunan tekanan darah setelah diberi jus seledri pada penderita hipertensi.
Bahkan jus seledri terbukti lebih efektif daripada seseorang menjalani diet rendah sodium.
Minum jus seledri dari waktu ke waktu bisa mengurangi risiko hipertensi.
Menjaga suasana hati
Minuman ini memiliki rasa yang lezat jika seledri dan apel dicampurkan.
Apalagi jika anda menambahkan daun mint yang membuat jus jadi semakin segar.
Jus apel campur seledri dapat meningkatkan kesehatan kognitif yang secara langsung meningkatkan suasana hati dan pikiran.
Moms bisa buat jus ini di rumah, mulailah dengan mencucui apel secara menyeluruh kemudian buang bijinya.
Kemudian tuangkan jus apel menggunakan saringan halus untuk mendapatkan jus yang lebih jernih.
Untuk membuat jus seledri cucilah batang dan daunnya, kemudian potong batang menjadi dua bagian dan masukkan ke dalam juicer.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Campurkan kedua jus ini ke dalam gelas dan tambahkan es batu agar lebih segar.
Anda juga bisa menambahkan buah atau jenis sayur lainnya untuk menambah rasa dan nutrisi pada jus.
Jus Sayur Murah untuk Turunkan Kolesterol
Jus kubis ternyata bisa kita manfaatkan untuk menurunkan kolesterol tinggi.
Hal ini tentu menjadi kabar baik bagi mereka yang memiliki masalah kadar kolesterol yang sulit terkontrol.
Penting untuk diketahui bahwa kubis ini termasuk sayuran yang menyehatkan.
Dilansir dari Kontan.co.id dari buku berjudul Care Your Self, kubis mengandung vitamin A,C, B, kalium, klor, iodium, fisfor, sodium, flovanoid dan sulfur.
Dimana semua kandungan tersebut membuat kubis bermanfaat untuk menurunkan kolesterol.
Untuk merasakan manfaatnya mudah, cukup membuat kubis sebagai jus kubis.
Dimana untuk menurunkan kolesterol tinggi, kita bisa konsumsi 100 ml atau 7 sendok makan jus kubis per hari secara rutin.
Meski begitu, dalam mengonsumsi jus kubis ini baiknya kita tidak berlebihan.
Sebab kita bisa mengalami efek samping dari konsumsi kubis, yakni berupa perut kembung.
Namun berbicara tentang mengontrol kadar kolesterol tinggi, memang penting bagi kita untuk melakukannya.
Terutama dalam mengontrol kolesterol jahat (LDL) dalam tubuh.
Berbagai penelitian membuktikan kadar kolesterol tinggi dapat memicu komplikasi yang berbahaya bagi kesehatan.
Kolesterol tinggi dapat menyebabkan akumulasi berbahaya kolesterol dan endapan lain di dinding arteri (aterosklerosis).
Deposit (plak) ini dapat mengurangi aliran darah melalui arteri, yang dapat menyebabkan komplikasi, seperti nyeri dada, serangan jantung dan stroke.
Tentu komplikasi tersebut harus dihindari. Salah satu caranya dengan rutin mengonsumsi jus kubis.
Artikel telah ditayangkan di nakita dengan judul, Khasiat Minum Jus Apel Campur Seledri, Mending Coba Dari Sekarang Jaminan Penyakit yang Sering Dikeluhkan Ini Gak Bakal Berani Masuk ke Tubuh
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR