1. Kentang
Siapa sangka kalau kentang juga bisa membersihkan wajan yang super kotor. Anda hanya perlu memotongnya menjadi dua bagian.
Lalu, oleskan garam pada sisi potongan kentangnya dan gosokkan ke wajan yang bernoda atau gosong. Hal ini berguna untuk menghilangkan partikelnya dari wajan.
Tambahkan lebih banyak garam dan bilas serta bersihkan wajan secara menyeluruh setelahnya.
2. Soda kue
Untuk membersihkan wajan gosong menggunakan soda kue, cara pertama hanya cukup menabur bahan tersebut di atas permukaannya.
Artikel berlanjut seteah video berikut ini.
Kemudian, tambahkan air panas serta sabun cuci piring dan diamkan campuran di dalam wajan selama 15 menit. Selanjutnya, bilas seperti biasa.
Selain itu, Anda juga bisa membuat campuran soda kue, sabun pencuci piring, dan air keran dengan perbandingan 2:1:1.
KOMENTAR