SajianSedap.com – Rambut Anda berketombe?
Rambut yang ada ketombe pasti rasanya akan sangat gatal.
Karena gatal, kita akan menggaruknya dan justru bikin ketombe rontok.
Tentu hal ini akan sangat membuat malu kalau terlihat di pakaian Anda.
Oleh karena itu, ketombe harus segera diatasi.
Tapi bukan pakai sampo lho.
Anda bisa mengatasi ketombe dengan 2 sendok bahan murah ini.
Dijamin ketombe jauh-jauh dari rambut.
Wah apa ya bahannya?
Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve
Lemon untuk Mengusir Ketombe
Yap, bahan yang dimaksud adalah lemon.
Buah yang satu ini memang sangat mudah ditemui.
Tinggal ke tukang buah atau ke pasar, Anda bisa menemui lemon.
Biasanya buah ini akan digunakan untuk minuman atau campuran masakan.
Namun tentu saja manfaatnya nggak cuma itu saja.
Lemon juga bisa berguna untuk membersihkan ketombe lho.
Kandungan lemon yaitu asam mampu membantu melawan jamur penyebab ketombe.
Untuk mendapat khasiatnya, peras lemon hingga takarannya mencapai 2 sdm.
Lalu balurkan ke kulit kepala yang berketombe.
Biarkan selama 1 menit.
Selanjutnya, campur satu sendok makan perasan lemon dan satu gelas air.
Gunakan untuk membilas rambut.
Anda bisa mengulangi menggunakan perasan lemon setiap hari sampai kondisi kulit kepala membaik.
Selain lemon, ada berbagai bahan lain yang berguna untuk mengatasi ketombe lho.
Bahan Lain untuk Mengatasi Ketombe
1. Lidah buaya
Lidah buaya sering dipercaya mampu menebalkan rambut.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Tapi ternyata, jika Moms rutin menggunakan lidah buaya sebagai masker sebelum keramas setiap 1 minggu sekali.
Manfaatnya juga bisa untuk mengatasi ketombe lho.
Lidah buaya mengandung bahan aktif antibakteri dan antijamur yang mampu mengatasi ketombe dan juga infeksi penyebab rambut rontok.
2. Baking soda
Baking soda memiliki kandungan yang bersifat exfoliant yang mampu mengangkat sel kulit mati di kulit kepala.
Sel kulit mati inilah yang menyebabkan munculnya ketombe.
Bahan ini juga mengandung antijamur untuk mengatasi ketombe di rambut.
Bahkan dalam sebuah studi menyebut bahwa baking soda dapat mengurangi rasa gatal dan iritasi dalam waktu tiga minggu.
Untuk hasil terbaik, oleskan baking soda langsung ke rambut basah dan pijat ringan kulit kepala.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
3. Cuka apel
Selain itu, cuka apel juga menjadi bahan alami yang ternyata ampuh untuk mengatasi ketombe.
Cuka apel mampu menyeimbangkan pH kulit sehingga bermanfaat untuk mengurangi pertumbuhan jamur, penyebab ketombe.
Kandungan asam dalam cuka apel juga dipercaya bisa membantu menstimulasi pelepasan sel kulit mati pada kulit kepala.
Untuk mendapatkan manfaat cuka apel, tambahkan beberapa sendok makan cuka apel ke sampo atau bisa juga mengombinasikan cuka apel dengan minyak esensial.
Semprotkan langsung ke rambut.
Tunggu beberapa saat, lalu bilas sampai bersih.
Nah itulah bahan untuk mengurangi ketombe di rambut.
Yuk cobain ya, Sase Lovers.
Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Dijamin Buat Moms Lega, Inilah Cara Ampuh Mengatasi Ketombe Hanya dengan Bahan Murah Meriah di Rumah, Salah Satunya Lemon
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR