Air Rebusan Telur untuk Siram Tanaman
Diketahui bahwa salah satu nutrisi yang dibutuhkan tanaman dari tanah adalah kalsium.
Nah, cangkang telur mengandung kalsium, loh.
Saat merebus telur hingga mendidih, air rebusan telur mendapatkan kalsium dari cangkang telur itu.
Kalsium membantu mengurangi tingkat keasaman dalam tanah, teman-teman.
Namun, kita harus menunggu air rebusan telur mendingin sebelum menggunakannya untuk menyiram tanah tanaman, ya.
Memanfaatkan Cangkang Telur untuk Merawat Tanaman
Dibandingkan air rebusan telur, sisa cangkang telur mengandung lebih banyak kalsium.
Karenanya, kita bisa menggunakannya untuk merawat tanaman juga, nih.
Caranya, kita bisa membuat pupuk alami dari cangkang telur.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR