SajianSedap.com - Resep Cilok Rebon Pedas yang kenyal ini merupakan kreasi camilan ala pedagang kaki lima yang rasanya nendang banget.
Bagi pecinta pedas, tak boleh melewatkan Resep Cilok Rebon Pedas yang enak dan kenyal ini untuk camilannya.
Saking enaknya, pasti menyantap Resep Cilok Rebon Pedas ini sebagai camilan di sore hari jadi tak bisa sedikit saja.
Baca Juga: Resep Cilok Goreng Keju Meleleh Enak, Camilan Nikmat yang Selalu Ada Di Hati
Waktu: 45 Menit
Sajian: 500 Gram
Bahan Cilok:
1.000 gram tepung tapioka
1.000 gram tepung terigu protein sedang
100 gram bawang putih, dihaluskan
4 sendok teh kaldu ayam bubuk
3 1/4 sendok teh garam
15 tangkai kucai, diiris
1.250 ml air hangat
air untuk merebus
Bahan Isi (Aduk Rata):
250 gram udang rebon, disangrai, dihaluskan
5 sendok teh bawang putih goreng, diremah halus
5 sendok teh bawang merah goreng, diremah halus
15 buah cabai rawit merah, digoreng, dicincang
Bahan Saus:
375 gram saus tomat
375 gram saus cabai
250 gram mayones
Cara Membuat Cilok Rebon Pedas:
1. Campur tepung tapioka, tepung terigu, bawang putih, kaldu ayam, garam, dan kucai. Aduk rata.
2. Tuang air hangat sedikit-sedikit sambil diuleni hingga tercampur rata.
5 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Jogja Serba Minuman, Dijamin Otentik dan Enak Banget
KOMENTAR