SajianSedap.com - Daun sirih manfaatnya tidak diragukan lagi untuk kesehatan tubuh.
Daun sirih mampu membantu dalam pengobatan penyakit pernapasan seperti sakit dada, paru-paru, hingga asma.
Pengolahan daun sirih juga cukup mudah untuk dimanfaatkan.
Daun sirih cukup direbus dan diminum airnya atau dimakan mentah-mentah.
Bahkan sejak dulu, nenek moyang kita punya kebiasaan mengunyah daun sirih dicampur biji pinang atau disebut juga nyirih.
Nyirih disebut berguna untuk menjaga kesehatan gigi dan sistem pencernaan.
Ini karena mengunyah daun sirih dan biji pinang bisa memicu produksi air liur.
Nah, Anda pun bisa mengunyah daun sirih saja mentah-mentah, lo.
Berikut ini manfaat yang akan Anda dapatkan jika rutin mengunyah daun sirih.
Manfaat Daun Sirih untuk Kesehatan Gigi dan Mulut
Salah satu manfaat daun sirih yang cukup dikenal dalam kesehatan adalah untuk meningkatkan kesehatan gigi dan mulut.
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR