SajianSedap.com – Siapa sih yang nggak ingin awet muda.
Semua orang pasti ingin wajahnya awet muda.
Wajah yang awet muda ditandai dengan kulit yang kencang.
Kalau kulit kencang, akhirnya tidak ada keriput di wajah.
Tentu kondisi kulit yang seperti ini tidak bisa didapatkan begitu saja.
Anda perlu beberapa perawatan tambahan untuk kulit.
Namun Sase Lovers nggak perlu sampai mengeluarkan banyak uang ya.
Wajah kencang bisa didapatkan dengan bahan alami kok.
Salah satunya dengan seledri.
Anda bisa cuci muka dengan air rendaman seledri.
Ingin tahu bagaimana caranya?
Seledri untuk Mengencangkan Kulit
Seledri merupakan salah satu jenis sayuran hijau yang memiliki aroma dan rasa yang khas.
Aroma seledri cukup kuat, dan rasanya pun sedikit agak pahit.
Biasanya, seledri digunakan sebagai pelengkap suatu makanan.
Misalnya, bakso, sayur sop, botok tahu, ayam rica-rica dan sebagainya.
Keberadaan seledri dipercayai bisa membuat makanan menjadi lebih sedap serta wangi.
Selain itu, warna hijau dari seledri juga bisa membuat makanan menjadi lebih berwarna.
Sayuran yang satu ini juga mudah sekali ditemukan di pasaran.
Harga seledri pun cukup murah sekali dan dijual persatu ikat biasanya.
Namun, meski harganya murah, manfaat seledri bukan hanya untuk membuat makanan sedap saja tapi juga ada manfaat lainnya.
Sayuran yang satu ini juga berguna untuk kesehatan tubuh lho.
Baca Juga: Resep Risoles Aroma Seledri, Inspirasi Camilan Sedap Untuk Akhir Pekan yang Bakal Sulit Dilupakan
Seledri memiliki kandungan nutrisi yang sangat tinggi dan dibutuhkan oleh tubuh.
Selain itu, seledri juga kaya akan beerbagai vitamin yang baik untuk tubuh.
Konsumsi seledri bisa bantu untuk menurunkan tekanan darah, menjaga kesehatan jantung, mengontrol berat badan, mengontrol kadar gula darah, dan sebagainya.
Selain baik untuk tubuh, nyatanya seledri juga memiliki khasiat untuk kecantikan wajah.
Air rendamam seledri ternyata bisa digunakan untuk mencuci muka.
Melansir dari Steemit, ada seorang perempuan bernama Zalina yang bercerita mengenai pengalamannya mencuci muka dengan air rendaman seledri secara rutin.
Zalina mengaku, setelah mencuci muka dengan seledri wajahnya menjadi tidak berminyak lagi.
Selain itu, seledri juga ternyata ampuh untuk mengatasi kulit kering.
Seledri juga bisa mengatasi tanda-tanda penuaan dini seperti, kerutan, garis halus, hingga flek hitam.
Hal tersebut bisa terjadi karena seledri memiliki kandungan mineral, kalsium, fosfor yang berguna untuk menjaga keremajaan kulit wajah.
Tak hanya itu, kandungan omega-6 yang ada di seledri juga bisa membuat kulit wajah menjadi kenyal.
Nah, berikut cara mencuci wajah dengan air rendaman seledri:
1. Siapkan beberapa lembar seledri, air, dan baskom
2. Potong kecil-kecil seledri sampai halus
3. Kemudian, rendam lah seledri tersebut di baskom yang sudah diisi air.
4. Diamkan beberapa saat.
5. Setelah itu, gunakanlah air rendaman seledri tersebut untuk mencuci wajah di malam hari.
Anda bisa membiarkannya sampai pagi.
Sase Lovers bisa melakukannya setiap hari lho.
Tertarik untuk mencobanya?
Selamat mencoba ya.
Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Manfaat Bersihkan Wajah dengan Air Rendaman Seledri, Ternyata Ampuh Datangkan Perubahan Menakjubkan Ini
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR