Manfaat Biji Wijen untuk Pria
Biji wijen rupanya tak hanya nikmat dicampur dengan berbagai makanan.
Diam-diam, biji wijen juga memiliki manfaat kesehatan khususnya unutk rpya.
Dikutip dari The Health Site, biji wijen jika dikonsumsi pria ini bisa memberikan dampak khususnya dlama aktivitas seksual.
Penelitian telah menunjukkan bahwa biji wijen memiliki antioksidan yang menghambat peroksidase lipid dan enzim lain yang mengganggu motilitas dan pematangan sperma di epididimis.
Lignan wijen juga telah terbukti meningkatkan kualitas sperma yang dihasilkan.
Secara keseluruhan, wijen meningkatkan jumlah dan motilitas sperma dan dapat diresepkan sebagai metode yang efektif dan aman untuk infertilitas pria.
Jadi bagi pria, wijen ini bisa meningkatkan kualitas sperma Sase Lovers!
Selain itu, dikutip dari Kompas.com, kandungan seng dalam biji wijen merupakan senjata utama menghadapi masalah kesehatan prostat.
Pria dengan masalah kesehatan prostat, baik BPH atau kanker prostat, memiliki kadar zinc rendah dibandingkan pria dengan kesehatan prostat normal.
Source | : | Thehealthsite |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR