SajianSedap.com - Kamar mandi adalah area rumah yang selalu dipakai tiap hari.
Ini digunakan untuk membersihkan diri atau membuang kotoran seperti feses dan urin.
Karena terlalu sering dipakai, kamar mandi cepat sekali kotor.
Mulai dari lantai keramik, dinding, bak mandi, dan kloset.
Di antara itu semua, bagian lantai keramik adalah yang cepat sekali kotor karena air dan kotoran selalu mengalir ke area lantai.
Jika tak rutin dibersihkan, kotoran di keramik lantai akan terus menumpuk dan menjadi kerak.
Kerak ini akan semakin sulit dibersihkan hanya dengan pembersih biasa dan disikat.
Perlu pembersihan esktra untuk membersihkannya hingga keramik kembali kinclong.
Tapi sebenarnya membersihkan lantai kamar mandi cukup mudah dilakukan jika tau triknya.
Untuk membersihkan kerak membandel di lantai keramik ini hanya membutuhkan bahan yang ada di dapur.
Kerak bisa rontok dan keramik menjadi kinclong dengan proses pembersihan seperti berikut ini.
Baca Juga: Cara Membersihkan Keset Kamar Mandi Sendiri Di Rumah, Ternyata Semudah ini Daripada Datangi Laundry
Cara Membersihkan Kerak Membandel di Kamar Mandi
Berikut ini beberapa bahan di dapur yang bisa digunakan untuk membersihkan lantai kamar mandi dari kerak.
1. Bersihkan dengan abu gosok dan garam kasar
Siapkan abu gosok dan garam kasar untuk dijadikan sebagai kombinasi terbaik untuk menghilangkan kerak di kamar mandi.
Taburkan abu gosok dan garam kasar ke permukaan keramik di lantai maupun dinding kamar mandi dan diamkan beberapa menit.
Selanjutnya siram permukaan keramik di lantai dan dinding kamar mandi menggunakan air hangat dan sikat sampai bersih.
2. Bersihkan dengan cuka
Siapkan cuka putih, botol semprotan, dan air panas lalu masukkan cuka putih ke dalam botol semprotan.
Selanjutnya, siram permukaan keramik di dinding dan lantai kamar mandi dengan air panas untuk melunturkan kerak.
Semprotkan cuka ke seluruh permukaan keramik di dinding dan lantai kamar mandi lalu diamkan beberapa saat.
Terakhir, gosok permukaan keramik di dinding dan lantai kamar mandi dengan sikat kemudian bilas hingga bersih.
3. Bersihkan dengan sitrun
Campurkan sitrun dan air hangat dalam gayung atau ember kecil. Ambil kain lap dan basahi ke larutan sitrun.
Usapkan kain lap yang telah dibasahi larutan sitrun ke keramik di dinding dan lantai kamar mandi.
Kain lap bisa diganti dengan kuas atau spons (bagian belakang spons yang lembut) untuk membersihkan dinding dan lantai kamar mandi.
Baking Soda untuk Membersihkan Ubin atau Keramik
Untuk membersihkan ubin dengan baking soda, buat pasta dari 2-3 cangkir soda kue dan sedikit air.
Atau Anda bisa menaburkan langsung baking soda ke ubin. Kemudian gosok dengan sikat gigi bekas atau spons untuk membantu menghilangkan noda yang membandel.
Setelah itu bersihkan ubin dengan kain yang dibasahi jus lemon sebelum dibilas dengan air hangat.
Baking soda adalah pembersih ubin yang efektif, terutama untuk noda membandel.
Jadi masalah lantai berkerak Anda akan terselesaikan dengan cara ini.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 4 Cara Membersihkan Kerak di Kamar Mandi
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR