SajianSedap.com - Bagaimana selama ini Anda cara menyimpan tepung beras agar awet?
Biasa cuma disimpan diplastik, mending ikuti cara menyimpan tepung beras agar awet berikut ini, yuk.
Dijamin kalau tiru cara menyimpan tepung beras agar awet ini akan tak bau tengik dan tahan berbulan-bulan.
Tepung beras memang menjadi bahan yang penting saat membuat kue ataupun gorengan.
Makanya, tepung beras sering distok di rumah.
Namun, penggunaan tepung beras sering tak langsung habis, nih
Untuk itu, agar tidak bau tengik dan bisa awet sampai berbulan-bulan harus ikuti cara berikut ini.
Diketahui bahwa tepung beras yang disimpan terlalu lama bisa membuat apek (baku: apak) dan asam saat dimakan.
Hal ini penyebabnya karena tepung beras dibiarkan disimpan di dalam plastik saja, nih.
Namun, tidak perlu khawatir karena ada rahasia agar tepung beras tidak bau apak lagi meskipun disimpan dalam waktu yang lama, loh.
Apa saja itu?
Coba lihat tempat penyimpanan tepung beras di dapur Anda, apakah sudah benar?
Kalau masih disimpan diplastik, mending coba cara berikut ini agar awet, ya!
Agar lebih awet, simpanlah tepung beras dalam wadah yang kedap udara.
Anda bisa menggunakan wadah plastik atau stoples kaca.
Jika menggunakan wadah plastik, pilihlah wadah yang agak tebal dan pastikan wadahnya kering agar tepung beras tidak menggumpal.
Pastikan wadah plastik atau stoples tertutup rapat agar tidak ada udara yang masuk.
Jika sampai ada kebocoran udara, bisa menyebabkan tepung beras berkutu dan bau tengik.
Setelah diletakkan di dalam wadah tertutup letakkanlah tepung beras di dalam lemari dapur yang kering dan gelap.
Cara ini bisa membantu tepung beras bertahan tidak bau apak selama beberapa bulan.
Apalagi, jika teman-teman jarang membuka tutupnya.
Baca Juga: Cara Mengatasi Kaki Pecah-Pecah Hanya Bermodal Tepung Beras, Dijamin Mulus Kaya Dari Salon
Jika sempat, teman-teman bisa mengemas tepung beras menjadi ukuran yang lebih kecil atau sekali pakai.
Lalu, taruhlah di dalam wadah kedap udara dan simpan di lemari dapur.
Dengan cara ini, tepung beras akan lebih awet karena tidak terkena udara meskipun kita sering membukanya.
Gunakanlah silica gel yang aman bagi makan untuk diletakkan pada wadah penyimpanan tepung.
Hal ini untuk menyerap kelembapan dan mencegah tepung beras tetap kering, tidak tengik, dan berkutu.
Pertama-tama masukkanlah tepung beras di dalam wadah kedap udara dan tertutup rapat.
Lalu, letakkanlah di dalam freezer agar lebih awet.
Cara ini bisa membuat tepung beras bertahan selama satu tahun.
Pastikan tiap kali dibuka tutuplah kembali dengan rapat dan tidak perlu khawatir tepung beras akan berubah aroma atau rasanya.
Itulah, caranya menyimpan tepung beras agar tidak cepat bau apak dan bisa awet selama berbulan-bulan.
Diketahui juga bahwa tepung beras juga bisa jadi pengganti tepung maizena untuk mengentalkan makanan, loh.
Berdasarkan rekomendasi dari Chef Rich Hudson dari Datz Restaurant Group di Amerika Serikat, ada sederet bahan pengganti tepung maizena yang dapat kita gunakan.
Pengganti tepung maizena terbaik untuk pengental ini juga kerap digunakan untuk memasak, salah satunya adalah tepung beras.
Salah satu keuntungan menggunakan tepung beras dibandingkan tepung serbaguna adalah seperti tepung maizena, tepung ini bebas gluten.
Tepung ini juga tidak berwarna, yang berguna saat kita mencampurnya dengan air untuk mengentalkan cairan bening.
"Kita akan membutuhkan tepung beras dua kali lebih banyak untuk menggantikan tepung jagung, dan itu akan menghasilkan produk yang buram," kata Hudson.
Namun, pengental bebas gluten ini bekerja sangat baik dalam puding karena tahan panas yang tinggi.
Tepung beras dapat dicampur air untuk membuat adonan seperti lem, tetapi juga dapat dicampur dengan mentega atau minyak untuk membuat roux atau sebagai pengental.
Rasio substitusi: 2 sendok makan tepung beras sama dengan 1 sendok makan tepung maizena.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR