SajianSedap.com - Ini dia cara mengatasi rambut yang bercabang pakai bahan alami.
Sebagian besar wanita pernah punya masalah rambut bercabang.
Rambut bercabang ditandai dengan adanya cabang di ujung rambut.
Biasanya adanya cabang-cabang tersebut bikin rambut terasa kasar.
Tentu saja hal ini bikin kebanyakan wanita tak percaya diri.
Selama ini masalah rambut bercabang diatasi dengan cara memotong bagian ujunh rambut yang bercabang.
Namun cara ini tidak bisa menjamin rambut yang tumbuh tidak akan bercabang lagi.
Untuk itu, Anda memerlukan cara untuk mengatasi rambut bercabang sampai tuntas.
Jika keberatan merogoh kocek untuk perawatan salon, Anda bisa memakai bahan-bahan alami yang ada di rumah.
Bagaimana caranya?
Simak ulasan selengkapnya!
Mengatasi Rambut Bercabang dengan Masker Alami
Bagi Anda yang tak punya budget lebih untuk perawatan salon, masker rambut alami bisa jadi solusinya.
Ada dua masker rambut alami yang dikenal ampuh atasi rambut bercabang.
1. Masker Kuning Telur
Masker rambut yang pertama adalah masker kuninh telur.
Melansir dari Nakita.id, kuning telur dikenal punya kandungan lemak dan protein yang tinggi.
Lemak dalam kuning telur berfungsi untuk memberi kelembapan ekstra pada rambut.
Sedangkan proteinnya bisa membantu mengatasi rambut bercabang dengan baik.
Cara membuat masker kuning telur:
- Siapkan 1 kuning telur dan masukkan ke mangkuk kecil
- Masukkan 1 sendok minyak zaitun, minyak almond, dan madu
- Aduk sampai tercampur merata
- Kalau sudah jadi pasta, oleskan merata di ujung hingga tengah rambut
- Diamkan selama 30-45 menit lalu bilas sampai bersih.
And bisa melakukannya secara rutin 3 kali seminggu.
Akan lebih baik jika Anda juga bisa menambahkan vitamin rambut setelahnya.
2. Masker Pepaya
Selain kuning telur, pepaya juga bisa jadi alternatif bahan masker rambut bercabang.
Pepaya punya kandungan asam folat yang dapat meningkatkan sirkulasi darah di kulit kepala dan rambut.
Selain itu, pepaya juga mengandung vitamin A yang meningkatkan produksi sebum.
Kandungan dalam pepaya dikenal mampu mengatasi rambut bercabang dengan baik.
Cara membuat masker pepaya:
- Haluskan pepaya sampai menjadi pasta
- Oleskan pada rambut yang bercabang
- Tunggusekitar 30-45 menit
- Terakhir, bilas rambut dengan air dingin dan keringkan seperti biasa.
Cara Ampuh Hilangkan Noda Kuning pada Dudukan Toilet Cuma Pakai 3 Bahan Dapur Ini
Source | : | Nakita.ID |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR